SOLOPOS.COM - Judika, Rossa, dan Ariel tiga expert Rising Star Indonesia (Instagram)

Judika sempat tirukan gaya Nina Zerosix Park di malam Final Duel 2 Rising Star Indonesia.

Solopos.com, JAKARTA – Rising Star Indonesia (RSI) Season 2 babak Final Duel 2, Selasa (31/1/2017), yang ditayangkan langsung RCTI menyisakan cerita unik. Judika yang dalam acara itu didapuk menjadi expert melakukan reka ulang aksi Nida Zerosix Park menendang kursi.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Satu-satunya kontestan band malam itu, Zerosix Park, diberi pujian oleh keempat expert karena performa mereka. Zerosix Park menyanyikan lagu legendaris milik Koes Plus, Diana.

Band tersebut mengimprovisasi lagu Diana menjadi bernuansa rock. Salah satu momen unik saat mereka menyanyikan lagu tersebut adalah saat Nida sang backing vocal memainkan piano. Tiba-tiba, Nida menendang kursi yang didudukinya. Uniknya, kursi yang ditendang tidak jatuh.

Tadi ada itu adegan bangku ditendang ya? Gue tadi enggak lihat jadi tambah terkesima sama kalian,” jelas Judika. Pernyataan itu membuat Judika ditantang Robby Purba melakukan aksi sama yang dilakukan Nida.

Judika mencoba memainkan piano diiringi personel Zerosix Park. Ia kemudian menendang kursi sembari memainkan piano dalam posisi berdiri. Tak sesukses Nida, kursi yang ditendang Judika terbalik. Seakan-akan terbawa suasana, Judika mendekati kursi dan menendangnya sekali lagi hingga membuat sepatunya terlepas.

Terlepas dari kejadian unik tersebut, Zerosix Park mendapat pujian dari keempat expert. “Penampilan kalian komplit dan bagus sekali,” ucap Ariel Noah. Hal senada juga diungkapkan oleh Judika dan Anang mengaku speechless oleh penampilan Zerosix Park. Zerosix Park mendapat vote 90%. Mereka mengalahkan RR. Ayu Ryke yang mendapatkan vote 84%. (Muhammad Rizal Fikri/JIBI/Solopos.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya