SOLOPOS.COM - Pelaksanaan Ibadah Senin di Lapangan Sepak Bola seusai pembukaan OMB UKSW. (Istimewa)

Solopos.com, SALATIGA — Ada yang berbeda dalam Ibadah Senin yang diselenggarakan di Lapangan Sepak Bola Universitas Kristen Satya Wacana atau UKSW Salatiga, Senin (15/08/2022) pagi.

Tak hanya diikuti dosen dan staf seperti biasanya, Ibadah Senin yang rutin diadakan UKSW ini juga diikuti ribuan mahasiswa baru peserta kegiatan Orientasi Mahasiswa Baru (OMB) yang diadakan secara onsite.

Iringan puji-pujian yang dilantunkan band Campus Ministry mengajak warga kampus UKSW untuk tak lupa mengucap syukur atas kebaikan Tuhan, termasuk dalam penyelenggaraan OMB tahun ini.

Mengangkat Firman Tuhan dari Pengkotbah 3: 1-8, Pdt. Onesimus Dani, S.Si., mengajak warga kampus untuk merefleksikan dan menghayati betapa Tuhan sangat mengasihi umat-Nya.

Baca Juga: Semangat Mahasiswa Baru UKSW Salatiga Ikuti Masa Orientasi

Perenungan Firman Tuhan juga mengajak warga kampus UKSW untuk menyadari bahwa dalam hidup ini ada hal yang tidak bisa kita kendalikan, tapi banyak juga yang bisa kita pilih.

“Manusia diberikan karunia untuk merenungkan kehidupannya di masa kini dan juga masa yang akan datang. Karena itulah, mari kita berusaha untuk hidup sebaik-baiknya setiap hari,” ajak Pdt. Onesimus Dani.

Dalam kesempatan tersebut, Pdt. Onesimus Dani juga mengajak mahasiswa baru UKSW untuk tetap melakukan hal baik di tengah segala keterbatasan.

Baca Juga: Kisah 2 Mahasiswa UKSW Juliette-Christian Jadi Duta Genre Kota Salatiga

“Berbuat baiklah untuk kemuliaanNya karena Tuhan sudah berbuat baik kepada kita. Manfaatkan waktu sebaik mungkin, bertekun dalam semua proses yang akan dijalani selama berkuliah di kampus UKSW dan selalu hargai kehidupan yang Tuhan berikan. Saat alami masa sulit yakinlah bahwa Tuhan tidak meninggalkan kita karena untuk apapun di bawah langit ini ada masanya,” imbuhnya.

Rekomendasi
Berita Lainnya