SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Pemerintah Jepang memberikan pinjaman senilai  27,195 miliar Yen kepada pemerintah Indonesia, untuk membantu program perubahan iklim di tanah air. Bantuan ini merupakan pinjaman tahap ketiga dalam rangka program perubahan iklim.

“Pinjaman ini diberikan untuk perubahan iklim secara umum. Lebih spesifik lagi, untuk pengurangan emisi dan penghijauan hutan,” kata Direktur Jenderal Asia Pasifik dan Afrika Kementerian Luar Negeri, TM Hamzah Thayeb usai melakukan penandatanganan perjanjian pinjaman di kantornya, Jalan Pejambon, Jakarta, Rabu (23/6).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ia mengatakan, program bantuan pinjaman ini berjangka waktu 15 tahun termasuk grace period. Bunga yang diberikan sangat kecil, sebesar 0,15% per tahun. “Bunganya rendah sekali dan ini pinjaman tidak mengikat,” imbuhnya.

Selain itu ia mengatakan, bantuan ini dimaksudkan untuk membantu perekonomian dan pembangunan di Indonesia, terutama mendukung upaya-upaya pengurangan emisi gas rumah kaca serta peningkatan pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Sebelumnya, Maret lalu Pemerintah Jepang juga telah menyediakan pinjaman senilai 2 miliar Yen untuk perbaikan hutan dan peningkatan pencegahan bencana alam.

dtc/ tiw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya