SOLOPOS.COM - Wisata Gunungkidul berupa Gua Pindul belum menunjukkan peningkatan jumlah pengunjung pada H+1 Lebaran 2016. (Mayang Nova Lestari/JIBI/Harian Jogja)

Retribusi wisata Gunungkidul digenjot, termasuk dengan memperhatikan aspek peningkatan retribusi.

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL– Pemerintah Daerah Kabupaten Gunungkidul harus bekerja keras mengumpulkan pendapatan senilai Rp4 miliar dalam satu bulan, untuk memenuhi target retribusi wisata sebesar Rp23,15 miliar tahun ini.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

(Baca Juga : RETRIBUSI WISATA BOCOR : Banyaknya Jalan Tikus Jadi Celah)

Ekspedisi Mudik 2024

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Gunungkidul Saryanto mengatakan data terbaru hingga 27 November ini, capaian pendapatan dari retribusi wisata di Gunungkidul hanya sebesar Rp19,5 miliar. Padahal Pemkab dan DPRD telah menetapkan target pendapatan tahun ini sebesar Rp23,15 miliar.

“Target Rp23 miliar itu ditetapkan saat pembahasan APBD [Anggaran Pendapatan dan Belanja daerah] perubahan,” jelas Saryanto, Selasa (29/11/2016).

Artinya, masih ada kekurangan sekitar Rp4 miliar bila harus memenuhi target sebesar Rp23,15 miliar pada akhir tahun. Target sebesar itu harus dikumpulkan dalam waktu hanya satu bulan. Mengingat, saat ini November segera berakhir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya