SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Vendor smartphone terkemuka asal China, Xiaomi, memperkenalkan produk terbaru, yakni Xiaomi Play. Smartphone canggih dengan berbagai fitur ciamik itu dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau.

Xiaomi Play bisa dibilang sebagai flagship di lini Redmi dari Xiaomi. Jadi, harga dan spesifikasinya tentu bakal berada di bawah seri Mi. Sebagai pembeda, Xiaomi Play hadir dengan warna yang lebih ceria dan kekinian daripada Mi dan Redmi.

Promosi Vonis Bebas Haris-Fatia di Tengah Kebebasan Sipil dan Budaya Politik yang Buruk

Dilansir The Verge, Selasa (25/12/2018), Xiaomi Play memiliki desain kekinian dengan warna dinamis. Smartphone terbaru ini memiliki layar berukuran 5,84 inci dengan poni waterdrop atau menyerupai bentuk tetesan air. Desain poni tersebut umum dipakai meski baru dipakai oleh Xiaomi.

Perangkat Xiaomi Play memiliki lekukan kamera melingkar yang mirip dengan Samsung maupun Huawei. Bagian punggungnya tersemat dua kamera yang sejajar seperti pada Iphone X dari Apple. Xiaomi Play ditenaga chipset Mediatek P35 dengan RAM 4 GB dan memori internal 64 GB.

Adapun kapasitas baterai Xiaomi Play kup besar, yakni 3.000 mAh dengan fitur fast charging. Sementara kameranya beresolusi 12 MP dan 2 MP. Ada tiga varian warna yang bisa dipilih, yakni Twilight Gold (magenta), Fantasy Blue (biru), dan hitam. Harga smartphone terbaru ini sekitar 1.099 Yuan atau sekitar Rp2,3 juta.

Xiaomi Play dibuat khusus untuk gamer. Produk tersebut dirancang dengan apik sehingga pengguna tidak akan mengeluhkan masalah konektivitas. Selain itu, Xiaomi juga berencana memberikan paket data gratis kepada pengguna sebesar 10 GB selama satu bulan penuh. Namun, saat ini ponsel tersebut baru dipasarkan di China.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya