SOLOPOS.COM - Gojek Traveloka Liga 1 (Twitter)

Liga 1 segera bergulir.

Solopos.com, JAKARTA – PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator Liga 1 telah mengungkap jadwal bergulirnya kompetisi tersebut. Liga 1 akan digulirkan pada 23 Maret 2018 mendatang dengan duel Bhayangkara FC kontra Persija Jakarta sebagai pertai pembuka.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Direktur Utama PT LIB Berlinton Siahaan mengatakan pihaknya memiliki alasan tersendiri mengenai Bhayangkara melawan Persija sebagai partai pembuka. Bhayangkara merupakan juara Liga 1 musim lalu, sementara Persija merupakan juara Piala Presiden 2018. Laga ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

“Kick off tanggal 23 Maret. Bhayangkara sebagai juara bertahan akan melawan Persija yang merupakan juara Piala Presiden di partai pembuka,” kata Berlinton dalam jumpa pers di kawasan Senayan, Jakarta, Rabu (8/3/2018).

Sebagaimana diketahui, jadwal kick off Liga 1 sebelumnya terus menerus mengalami kemunduran. Semula, kompetisi kasta tertinggi itu digelar akhir Februari hingga awal Maret 2018. Namun, usai Rapat Umun Pemegang Saham (RUPS) antara PT LIB, PSSI, dan perwakilan klub, jadwal 23 Maret 2018 sudah bisa dipastikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya