SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Xiaomi resmi meluncurkan gelang pintar terbaru, Mi Band 4. Gadget tersebut diluncurkan dalam suatu acara di China. Perangkat ini merupakan penerus Mi Band 3 yang dirilis pada Juni 2018 lalu.

Dilansir GSM Arena, Rabu (12/6/2019), ada perbedaan signifikan antara Mi Band 3 dan Mi Band 4. Dibandingkan pendahulunya, layar Mi Band 4 berukuran 40 persen lebih besar. Resolusi layar berpanel AMOLED yang dipakai juga lebih tinggi.

Promosi Mendamba Ketenangan, Lansia di Indonesia Justru Paling Rentan Tak Bahagia

Gelang pintar Xiaomi Mi Band 4 ini dibekali layar colorful. Layar berukuran 0,95 inci tersebut mampu menampilkan pesan teks dari smartphone berupa SMS, Whatsapp, dan berbagai notifikasi lainnya. Mi Band 4 memiliki sensor detak jantung dan sensor 6-axis untuk mendeteksi berbagai gerakan yang dilakukan pengguna.

Mi Band 4 dirancang lebih canggih dengan fitur asisten digital, XiaoAI. Fitur ini bisa dimanfaatkan untuk mengontrol perangkat smart home besutan Xiaomi. Ada pula fitur yang memungkinkan pengguna mengontrol musik yang sedang diputar di smartphone.

Xiaomi Mi Band 4 mengandalkan konektivitas Bluetooth untuk menyambungkan dengan smartphone. Ada juga fitur NFC yang dapat dimanfaatkan untuk melakukan pembayaran secara digital. Menariknya lagi, gelang pintar ini dilengkapi baterai jumbo yang diklaim mampu bertahan selama 20 hari dalam sekali pengisian penuh. Mi Band 4 juga mampu dibawa menyelam dengan kedalaman hingga 50 meter.

Mi Band 4 rencananya dipasarkan di China pada 14 Juni 2019. Adapun harga yang ditawarkan sekitar 229 Yuan atau Rp471.000 untuk versi NFC. Sementara versi tanpa NFC harganya jauh lebih murah, yakni 169 Yuan atau Rp350.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya