SOLOPOS.COM - Ravik Karsidi (JIBI/Solopos/Dok.)

Reshuffle kabinet Jokowi-JK yang masih tanda tanya berimbas pula ke Solo. Rektor UNS didukung jadi menteri.

Solopos.com, SOLO — Ketua Senat Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Suntoro Wongso Atmojo, memberikan dukungan sepenuhnya jika Rektor UNS, Ravik Karsidi, ditunjuk Presiden Joko Widodo (Jokowi), menjadi menteri. Hal itu menyusul isu reshuffle kabinet yang kini santer terdengar.

Promosi BRI Siapkan Uang Tunai Rp34 Triliun pada Periode Libur Lebaran 2024

“Kalau misalnya seorang ketua RT diangkat jadi kepala desa, kok enggak mau enggak mungkin. Itu bagian dari tugas. Pasti semua senang, semua mendukung,” jelasnya saat ditemui wartawan di ruang kerjanya, Rabu (6/1/2016).

Jika nantinya Ravik Karsidi benar-benar menjadi menteri, terangnya, sudah ada mekanisme yang mengatur tentang bagaimana organisasi di internal UNS tetap berjalan. Yaitu akan kembali dilakukan pemilihan rektor UNS melalui pemilihan senat.

Ravik Karsidi, terangnya, tahun ini menjabat rektor UNS periode kedua hingga 2019. Menurut Suntoro, adalah kebanggaan tersendiri jika Rektor UNS ditunjuk menjadi salah satu menteri. Ketika ditanya soal jabatan menteri apa yang cocok untuk Ravik, Suntoro enggan berkomentar. “Tanya Pak Jokowi saja. Itu hak prerogratif Presiden,” ujarnya.

Suntoro juga mengaku belum ada pembicaraan khusus antara dirinya dengan Ravik, soal kemungkinan Ravik dijadikan menteri. Senada, Pembantu Rektor IV UNS, Widodo Muktiyo, mengatakan dirinya belum mendapatkan informasi apapun soal kemungkinan Rektor UNS ditunjuk Presiden Joko Widodo menjadi menteri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya