SOLOPOS.COM - Andi Widjajanto (JIBI/Solopos/Antara/Widodo S. Jusuf)

Reshuffle kabinet Jokowi-JK menggeser Andi Widjajanto sebagai Seskab.

Solopos.com, JAKARTA — Mantan Sekretaris Kabinet (Seskab), Andi Widjajanto, pamitan dengan para anggota stafnya di Gedung III Sekretariat Kabinet (Setkab). Hal itu dilakukan setelah Presiden Jokowi mencopotnya dan melantik Seskab baru, Pramono Anung.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Setelah resmi dicopot, ia kembali tampil nyentrik mengenakan topi pandora warna cokelat kesayangannya. Ia belum tahu aktifitas setelah lengser dari kursi Seskab. Namun ia mengaku akan mengambil waktu liburan.

“Saya utang ke keluarga meninggalkan mereka sejak kampanye. Saya pamit ya, terima kasih, mohon maaf kalau ada pertanyaan yang tak terjawab. Maaf kalau ada gambar yang burem karena saya buru-buru. Ada suara yang enggak terdengar, maaf,” kata Andi Widjajanto di Kantor Setkab, Rabu (12/8/2015).

Andi Widjajanto keluar dari kompleks Setkab menggunakan kendaraan Mini Cooper S warna putih susu. Beberapa polisi pengawal dan anggota stafnya mengantarkan hingga lobi kantor. Andi pulang hanya dengan sopir pribadinya.

Sejauh ini Presiden Jokowi belum menawarkan posisi jabatan untuk Andi yang merupakan tim sukses pasangan capres Jokowi-JK 2014. “Tidak [ditawari], saya izin liburan dulu,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya