SOLOPOS.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi). (setkab.go.id)

Reshuffle kabinet, Presiden Jokowi melatik sejumlah pejabat pagi tadi.

Solopos.com, JAKARTA – Pemilihan Moeldoko sebagai Kepala Staf Presiden (KSP) dan Agum Gumelar sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) dipastikan telah melalui banyak pertimbangan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Hal itu diungkapkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) setelah pelantikan pejabat negara di Istana Negara Jakarta, Rabu (17/1/2018). Jokowi mengatakan sudah mempertimbangkan banyak hal sebelum memutuskan.

“Yang ditanya kok pertimbangan semua. Ya banyak saya kira pertimbangan,” kata Presiden menjawab pertanyaan wartawan tentang pertimbangannya memilih Jenderal TNI (Purn.) Moeldoko sebagai KSP dan dan Jenderal TNI (HOR) (Purn.) Agum Gumelar menjadi anggota Wantimpres.

“Soal apa yang sudah kita putuskan itu sudah melalui pertimbangan yang panjang, kalkulasi perhitungan yang panjang,” tutur Presiden Jokowi. (baca: Moeldoko Geser Teten Masduki, Idrus Marham Gantikan Khofifah)

Terkait fakta keduanya datang dari kalangan militer, Presiden justru menilainya hal ini amat baik.

“Malah bagus kan,” kata Presiden Jokowi yang didampingi oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Sebelumnya, Presiden melantik keduanya bersamaan dengan Menteri Sosial Idrus Marham dan Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Yuyu Sutisna.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya