SOLOPOS.COM - Timnas Republik Cheska vs Inggris di Piala Eropa 2020 (Reuters)

Solopos.com, LONDON – Inggris memastikan menjadi juara Grup D sekaligus lolos ke 16 besar Euro 2020 setelah menumbangkan Republik Cheska, Rabu (23/6/2021) dini hari WIB. Tim arahan Gareth Southgate menang tipis degan skor akhir 1-0.

Satu-satunya gol yang tercipta di laga kali ini merupakan kreasi dari Raheem Sterling di babak pertama.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Timnas Inggris langsung bermain dengan tempo cepat sejak awal pertandingan. Decline Rice dan rekan-rekan tak ragu untuk membuat ancaman ke gawang lawan.

Dewa United Mundur, Sriwijaya FC Tampil di Piala Wali Kota Solo

Usaha mereka memasuki menit kedua nyaris berbuah hasil andai bola sontekan Raheem Sterling tak membentur tiang gawang.

Tim arahan Gareth Southgate akhirnya benar-benar ungggul di atas Republik Cheska di menit ke-12. Memanfaatkan umpan silang Jack Grealish, Sterling menyambut bola yang gagal di halau kiper lawan.

Tertinggal satu gol, Republik Cheska mencoba bermain lebih keluar. Hasilnya, sejumlah peluang berhasil mereka dapatkan meski belum terjadi gol. Akan tetapi, skor 1-0 untuk keunggulan Timnas Inggris bertahan hingga jeda.

Seluruh Penggawa Persis Solo Dites Swab Antigen, Begini Hasilnya

Memasuki babak kedua, pelatih Gareth Southagate menunjuk Jordan Henderson untuk menggantikan Declan Rice. Pergantian pemain juga dilakukan kubu Republik Cheska di awal babak kedua.

Jakub Jankto ditarik keluar untuk digantikan Petr Sevcik. Kedua tim cenderung bermain dengan tempo sedang di paruh kedua. Republik Cheska yang tertinggal juga tak terlalu ngotot untuk mencari gol penyeimbang.

Jual beli serangan beberapa kali terjadi antara kedua tim. Akan tetapi, Timnas Inggris berhasil menyudahi perlawanan Republik Cheska dengan skor akhir 1-0.

Semifinal & Final Euro 2020 Tetap di Wembley, Begini Skenarionya…

 

Susunan Pemain:

Republik Cheska XI: Tomas Vaclik; Vladimir Coufal, Ondrej Celustka, Tomas Kalas, Jan Boril; Tomas Holes, Tomas Soucek; Lukas Masopust , Vladimir Darida , Jakub Jankto; Patrik Schick. Cadangan: Mandous, Kaderabek, Brabec, Barak, Holes, Krmencik, Sevcik, Zima, Hlozek, Vydra, Mateju, Pekhart

Pelatih: Jaroslav Silhavy

Inggris XI: Jordan Pickford; Luke Shaw, Harry Maguire, John Stones, Kyle Walker; Declan Rice, Kalvin Phillips, Raheem Sterling, Jack Grealish, Bukayoko Saka; Harry Kane. Cadangan: Jordan Henderson, Reece James, Marcus Rashford, Conor Coady, Dominic Calvert-Lewin, Ben White, Tyrone Mings, Mason Mount, Jude Bellingham, Phil Foden, Kieran Trippier.

Pelatih: Gareth Southgate

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya