SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Rektor Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Jamal Wiwoho, melantik 178 kepala program studi (kaprodi) periode 2019-2023. Ada dua tugas prioritas yang disinggung Jamal yang melibatkan evaluasi dari dekan.

Pelantikan digelar di Gedung G.P.H. Haryo Mataram, Rabu (29/5/2019). Kedua tugas prioritas itu adalah memperbaiki layanan birokrasi kepada mahasiswa dan meningkatkan akreditasi.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Pejabat yang dilantik meliputi Direktur Sekolah Vokasi, Kaprodi Profesi, Kaprodi S1, Kaprodi S2, Kaprodi S3, dan lainnya. Jamal Wiwoho berharap kaprodi yang dilantik mampu memperbaiki kualitas birokrasi di masing-masing program studi.

Ia mendorong prodi di lingkungan UNS dapat mewujudkan iklim birokrasi yang mudah, cepat, dan ramah, terutama dalam pelayanan birokrasi kepada mahasiswa. “Saya berharap para kaprodi tidak mempersulit penyelenggaraan akademik kepada mahasiswa. Saya ingin proses itu dipercepat,” ujar Jamal.

Rektor juga menitipkan pesan kepada kaprodi baru agar program studi yang sampai saat ini belum terakreditasi A bisa ditingkatkan. Jamal berharap partisipasi dekan dalam mengawasi proses akreditasi prodi.

“Dekan di masing-masing fakultas bertanggung jawab untuk mengevaluasi kinerja kaprodi apabila pada saat akreditasi program studi tersebut belum terakreditasi A,” kata dia.

Perbaikan akreditasi merupakan salah satu konsep dari lima pilar yang diusung Jamal dalam memimpin UNS. Konsep tersebut merupakan akselerasi dan re-orientasi pembelajaran yang berbasis Revolusi Industri 4.0. Dalam menghadapi masa transisi menuju Revolusi Industri 4.0., masing-masing program studi di UNS harus menyelaraskan diri dengan perkembangan zaman.

“Mau tidak mau dan suka tidak suka kita harus mengikuti Revolusi Industri 4.0, terutama dalam hal pendidikan,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya