SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Pada Mei 2019 lalu, Samsung telah meluncurkan sensor kamera dengan ukuran 64 MP untuk smartphone. Anak perusahaan Xiaomi, Redmi, diprediksi bakal menjadi pemakai pertama sensor kamera bikinan Samsung tersebut pada smartphone terbarunya.

Dikutip dari GSM Arena, Senin (22/7/2019), Redmi telah memamerkan hasil jepretan kamera 64 MP pada profil Weibo-nya.

Promosi Pemimpin Negarawan yang Bikin Rakyat Tertawan

Sayang, manajemen Redmi tak menjelaskan spesifikasi dan merek kamera yang digunakan. Gambar yang dipamerkan Redmi itu memang tampak sangat tajam hingga tampak detail-detail kecil.

Ekspedisi Mudik 2024

Meski Redmi tak mengungkapkan merek sensor kamera yang digunakan, GSM Arena menyatakan anak perusahaan Xiaomi tersebut sangat mungkin menggunakan sensor kamera 64 MP bikinan Samsung untuk smartphone terbarunya.

Meski sensor kamera tersebut memiliki ukuran 64 MP, gambar yang dihasilkan saat memotret objek dengan pencahayaan rendah hanya sampai 16 MP.

Sensor kamera 64 MP itu akan benar-benar berfungsi saat objek yang difoto memiliki pencahayaan yang baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya