SOLOPOS.COM - Yamaha R25. (Okezone.com)

Recall motor Yamaha R25 dan MT-25 penanganannya dimulai lebih awal.

Solopos.com, SOLO – Program perbaikan terkait penarikan (recall) sepeda motor Yamaha R25 dan MT-25 resminya baru dimulai 12 Juli 2016. Meski begitu PT Yamaha Indonesia (YIMM) akan mencicilnya ketika musim mudik Lebaran 2016.

Promosi Primata, Permata Indonesia yang Terancam Hilang

YIMM mengatakan suku cadang untuk penanganan recall R25 dan MT-25 akan disediakan di seluruh posko mudik Yamaha. Sehingga pemudik yang menggunakan dua motor tersebut tidak perlu khawatir dengan kondisi tunggangannya selama perjalanan.

Seperti dilansir laman Okezone, Sabtu (25/6/2016), GM After Sales Service YIMM, M Abidin menjelaskan tahun ini pabrikan berlambang garpu tala itu menyediakan delapan pos jaga di Jawa. Hadir pula 35 bengkel jaga yang tersebar di jalur mudik area Jawa, Bali, Sumatra, dan Sulawesi.

Selain untuk memantau R25 dan MT-25, posko mudik bertemakan Mudik Wisata Asyik itu juga dilengkapi fasilitas seperti tempat istirahat, musala, toilet, hingga layanan servis gratis dan diskon suku cadang untuk semua pengguna motor Yamaha, baik tipe sport, skutik, maupun bebek.

“Nantinya di posko mudik Yamaha, pemudik bisa menikmati segala fasilitas yang ada. Kami sediakan untuk kenyamanan para pemudik. Silakan kunjungi posko-posko mudik Yamaha,” ajak Abidin.

Berikut daftar lokasi Posko Mudik Yamaha:
1.Pos Jaga Balaraja: Jl. Jakarta-Serang Km 32 Sumur Batu Jayanti, Tangerang.
2. Pos Jaga Tajur: Jl. Raya Ciawi Km 9 Tajur, Bogor.
3. Pos Jaga Kalijaga: Jl. Kalijaga Cirebon – Kantor UPTD Pengujian Kendaraan Bermotor.
4. Pos Jaga Nagrek: Jl. Raya Nagrek Km 39 Kp Paslon RT 01 RW 01 Desa Ciherang, Masjid Uswatun Hasanah.
5. Pos Jaga Subah: JL. Batang-Semarang Km 9, Beji Tulis (RM. Kaji Munir).
6. Pos Jaga Buntu: Jl. Raya Buntu-Sumpiuh Km 0.5 Buntu, Banyumas.
7. Pos Jaga Purworejo: Sumber Adventure. Center, Jl. Raya Kutoarjo Kebumen Km 3,5 Andong, Butuh, Purworejo.
8. Pos Jaga Caruban: Jl. Raya Caruban Km 4, Saradan, Kabupaten Madiun.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya