SOLOPOS.COM - Ciro Immobile (JIBI/REUTERS/Max Rossi)

Solopos.com, ROMA — Sudah cukup lama kompetisi Serie-A tak melahirkan pemain yang berpredikat tersubur di Eropa. Dominasi Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo selama satu dekade terakhir membuat penyerang-penyerang Serie-A selalu gagal meraih gelar Sepatu Emas Eropa.

Torehan 36 gol semusim yang sempat dicatatkan striker Napoli, Gonzalo Higuain, pada musim 2015/2016 pun belum mampu membawanya merebut gelar pemain tertajam di Benua Biru.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

27 Motor Curian Diamankan di Polres Sragen, Pemilik Bisa Ambil Gratis!

Pada musim yang sama, Luis Suarez tampil menggila bersama Barcelona dengan mengemas 40 gol yang mengantarnya merebut Sepatu Emas Eropa kedua sepanjang kariernya. Nasib buruk bagi para attacante Serie-A seperti bakal terulang musim ini setelah penyerang Bayern Munich, Robert Lewandowski, tampil paten dengan mengemas 34 gol di Bundesliga. Namun catatan Lewandowski ternyata justru memacu Ciro Immobile untuk tampil kesetanan di akhir musim 2019/2020.

Striker Lazio itu sukses menjaringkan tujuh gol dalam lima laga terakhir yang membuatnya menjadi top scorer Serie-A dengan 36 gol, sekaligus resmi menjadi penyerang terbaik di Eropa. Dia unggul lima gol dari striker Juventus, Cristiano Ronaldo, yang sempat menempelnya dalam perburuan capocannoniere.

Francesco Totti

Immobile pun menjadi pemain Serie-A pertama yang meraih gelar Sepatu Emas Eropa setelah Francesco Totti pada 2006/2007. Kala itu, legenda AS Roma yang dijuluki Sang Pangeran tersebut mencatat 26 gol.

“Saya super bahagia dan bangga dengan apa yang sudah saya raih, khususnya saat menengok kembali di mana saya mulai dan semua yang saya lalui,” ujar Immobile yang sempat meraih gelar top scorer Serie-A musim 2013/2014 dan 2017/2018, dilansir Football Italia, Minggu (2/8/2020).

Kisah Perjuangan Pelajar di Wonogiri Mendaki Bukit Terjal Demi Belajar Online

Torehan 36 gol musim ini membawa Immobile menyamai torehan Higuain sebagai pencetak gol terbanyak Serie-A sepanjang masa. Tak hanya itu, penyerang 30 tahun ini memutus dominasi Messi yang meraih Sepatu Emas Eropa tiga musim beruntun.

Sayang sukses Immobile belum mampu membawa Lazio mewujudkan mimpi kembali meraih scudetto. Sempat menjaadi penantang serius Juventus, Lazio kesulitan seusai restart kompetisi dan harus puas finis di posisi empat pada akhir musim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya