SOLOPOS.COM - Ponsel Realme C1 (blibli.com)

Solopos.com, SOLO — Smartphone murah memang akan selalu menjadi incaran banyak orang, terutama jika dilengkapi dengan spesifikasi yang mumpuni untuk mengikuti gaya kerja masyarakat.

Realme C1 masuk ke pasar Indonesia dan diterima baik oleh masyarakat karena harganya murah namun dilengkapi dengan performa yang dapat bersaing dengan smartphone lainnya. Anda bisa mendapatkan ponsel Realme C1 hanya dengan Rp 1,5 jutaan saja.

Promosi Layanan Internet Starlink Elon Musk Kantongi Izin Beroperasi, Ini Kata Telkom

Selain digemari karena harga yang murah, smartphone ini memiliki desain yang stylish dan spesifikasi lainnya yang mungkin tidak akan Anda dapatkan di ponsel 1 jutaan lainnya.

Baca Juga: Semangat Bangkit The Sunan Hotel Solo di Usia Ke-14

Spesifikasi Smartphone Realme C1

1. Performa dan Dapur Pacu yang Kuat

Saat ini, hampir setiap kegiatan masyarakat bergantung dengan smartphone, mulai dari bekerja, belajar, hingga sekadar menonton YouTube untuk mencari hiburan. HP tidak lagi digunakan untuk berkomunikasi jarak jauh saja, ada banyak kegiatan yang bisa dikerjakan.

Sehingga, memiliki HP dengan performa tinggi sangat penting. Dengan menggunakan Realme C1, Anda bisa bekerja bahkan menggunakan banyak aplikasi sekaligus dalam satu waktu yang sama tanpa harus takut lagging.

Hal ini karena ponsel Realme C1 dilengkapi dengan prosesor Snapdragon Octa-core yang mampu membuat aktifitas rendering grafis lebih cepat hingga sebesar 25%. Selain itu, prosesor ini juga memungkinkan aktivitas penghematan daya dapat bekerja secara maksimal hingga 30%.

Dengan dukungan RAM 2 GB dan penyimpanan internal 16 yang dapat diperluas hingga 256 GB dengan microSD, dijamin performa ponsel Realme C1 tidak dapat diragukan lagi.

Baca Juga: Harga Emas Pegadaian Kamis 18 November 2021 Turun, Saatnya Beli Nih

2. Kamera Jernih dengan Resolusi Tinggi

Kamera menjadi hal utama dalam pemilihan smartphone. Semua produsen HP berlomba-lomba memberikan kamera terbaik mereka. Tidak terkecuali Realme, pada smartphone tipe C1 kali ini, ponsel dibekali dengan resolusi kamera utama 13 MP (f/2.2) yang mampu menangkap gambar sangat jernih dan tajam.

Kemudian, ada tambahan kamera depth sensor 2 MP (f/24). Kamera Realme C1 dilengkapi dengan teknologi AI sehingga Anda dapat menghasilkan foto dengan background blur yang natural seperti diambil dari kamera profesional.

Menangkap video dengan kamera Realme C1 akan menghasilkan kualitas gambar 1080p, maka Anda dapat mengabadikan momen berharga secara jelas dan detail hanya lewat benda yang dapat masuk dari saku celana. Sementara itu, di bagian kamera depan, Realme C1 mengusung kamera 5 MP dengan sensor dan fitur AI Beautification (f/2.2).

3. Baterai Besar yang Kuat Seharian

Anda tidak perlu takut jika sedang beraktivitas seharian di luar ruangan karena Realme C1 memiliki baterai dengan kapasitas cukup besar, yaitu 4.230 mAh.

Pengguna bisa menggunakan ponsel untuk banyak aktivitas, setara dengan memutar musik 18 jam, browsing 18 jam, gaming 10 jam, dan memutar video hingga 15 jam. Sehingga, Anda tidak perlu bolak-balik mengisi daya.

Realme C1 juga sudah menggunakan teknologi AI Power Master, sebuah teknologi yang bekerja untuk menghemat daya ketika aplikasi bekerja di smartphone. Hal inilah yang membuat daya baterai smartphone lebih tahan lama.

Baca Juga: Siap-Siap, Pelaku Wisata Bakal Dapat Bantuan Insentif Rp1,8 Juta

4. Desain Stylish, Siap Mengikuti Gaya Anda

Tidak hanya mengusung baterai besar dan performa yang menakjubkan, Realme seri C1 memberikan desain stylish dengan pilihan warna Hitam Mirror dan Biru Navy. Bezel yang tipis dengan rasio layar dan body sebesar 81,2 %, bisa masuk dengan mudah ke saku celana Anda.

Menggunakan material komposit berukuran nano sebanyak 12 lapis di bagian panel terluarnya, membuat ponsel ini terlihat cantik yang terlihat seperti refleksi pada permukaan air. Setiap gerakan yang Anda ciptakan akan menghasilkan pantulan cahaya yang indah.

Buat Anda yang gemar menonton video di YouTube, ponsel murah ini sudah memiliki layar yang cukup lebar, yaitu sebesar 6,2 inci dengan rasio berukuran 19:9. Kualitas gambar yang muncul pun sudah beresolusi HD+.

Baca Juga: PPKM DIY Turun ke Level 2, Okupansi Hotel Naik Sampai 90 Persen

5. Fitur Unggulan Realme C1

Ponsel Realme C1 diklaim memiliki keamanan cukup tinggi. Pengguna bisa menambahkan fitur sensor sidik jari saat akan membuka layar kunci. Selain itu, ponsel ini lebih aman lagi, Anda bisa menambahkan face recognition pemindaian yang sudah menggunakan teknologi kecerdasan buatan yang canggih atau disebut dengan Artificial Intelligence (AI).

Teknologi tersebut telah dikembangkan oleh Realme sehingga mampu merekam wajahmu dari berbagai sisi. Tidak hanya berhenti di situ saja, ponsel ramah kantong yang bekerja pada sistem operasi ColorOS 5.1 (berbasis Android 8.1) ini memiliki fitur-fitur menarik.

Anda dapat memanfaatkan split screen untuk mendukung gaya kerja multitasking. Dengan fitur ini, Anda dapat membuka dua aplikasi sekaligus dalam satu layar, sehingga dapat membalas pesan sembari menonton YouTube tanpa harus merelakan salah satu aplikasi.

Selain itu, ada fitur AI Board yang bekerja cukup pintar menggolongkan dan mengurutkan aplikasi serta jadwal penggunanya. Fitur unggulan lain dari ponsel cerdas ini adalah 3-Finger Screenshot. Anda cukup menggerakkan tiga jari dari atas ke bawah untuk memperoleh gambar tangkapan layar.



Smartphone Realme C1 dapat Anda beli di Blibli dengan harga yang terjangkau. Banyak diskon dan voucher yang bisa Anda gunakan jika membeli produk ini lewat Blibli. Tunggu apalagi, segera dapatkan Realme C1 di Blibli!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya