SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLOReal count atau penghitungan suara riil dari salinan formulir C1 untuk Pilpres 2019 yang dipublikasikan Komisi Pemilihan Umum (KPU) di laman Pemilu2019.kpu.go.id telah mencapai 61.55038%, Kamis (2/5/2019) pukul 13.15 WIB. Berdasarkan data yang ditampilkan, penghitungan di beberapa provinsi sudah hampir 100%.

Hanya Bengkulu yang sudah mencapai 100% input data salinan formulir C1. Dari 100% data yang masuk untuk Provinsi Bengkulu, pasangan capres-cawapres nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, unggul dengan 585.583 suara, sedangkan pasangan capres-cawapres nomor urut 01 Joko Widodo-Ma’ruf Amin meraih 582.564 suara.

Promosi Simak! 5 Tips Cerdas Sambut Mudik dan Lebaran Tahun Ini

Di beberapa provinsi lain, data yang masuk untuk real count Pilpres 2019 sebagai bagian dari Pemilu 2019 sudah melebihi 90%. Di Kepulauan Bangka Belitung yang sudah mencapai 96,3%, Jokowi-Ma’ruf unggul dengan 479.767 suara dibanding Prabowo-Sandi yang hanya mengumpulkan 276.214 suara.

Sedangkan real count untuk Bali yang sudah mencapai 93,6%, Jokowi-Ma’ruf unggul telak dengan raihan 2.202.051 suara. Sedangkan Prabowo-Sandi hanya mendapatkan 195.589 suara di Bali.

Sementara itu, Jokowi-Ma’ruf juga unggul di Gorontalo yang datanya sudah mencapai 97,9%. Di Gorontalo, Jokowi-Ma’ruf unggul dengan 360.970 suara dibanding Prabowo-Sandi yang mengumpulkan 337.685 suara.

Dari TPS di luar negeri, salinan formulir C1 yang masuk dan dipublikasikan di laman Pemilu2019.kpu.go.id sudah mencapai 67,4%. Di TPS luar negeri, Jokowi-Ma’ruf unggul cukup telak dengan 359.953, sedangkan Prabowo-Sandi meraih 135.698 suara.

Berikut adalah data lengkap perolehan suara pada real count Pilpres 2019 yang dipublikasikan KPU melalui laman Pemilu2019.kpu.go.id, Kamis (2/5/2019) pukul 13.15 WIB:

Provinsi

Jokowi-Ma’ruf

Prabowo-Sandi

ACEH (72,4%)

304.017

1.734.529

SUMATRA UTARA (68,8%)

2.743.944

2.403.943

SUMATRA BARAT (83,4%)

337.651

2.091.266

RIAU (70,7%)

877.383

1.390.815

JAMBI (82,4%)

725.116

974.489

SUMATRA SELATAN (75,2%)

1.484.045

2.141.074

BENGKULU (100%)

582.564

585.583

LAMPUNG (79,3%)

2.287.876



1.546.764

KEPULAUAN BANGKA BELITUNG (96,3%)

479.767

276.214

KEPULAUAN RIAU(83,4%)

461.970

382.434

DKI JAKARTA (52,3%)

1.730.964



1.570.925

JAWA BARAT (42,4%)

4.882.216

6.451.614

JAWA TENGAH (71,7%)

12.104.941

3.510.728

DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA (76,5%)

1.261.435



567.331

JAWA TIMUR (43,3%)

7.102.903

3.564.237

BANTEN (59,7%)

1.509.500

2.406.129

BALI (93,6%)

2.202.051



195.589

NUSA TENGGARA BARAT (69,4%)

665.116

1.380.020

NUSA TENGGARA TIMUR (80,6%)

1.901.856

238.313

KALIMANTAN BARAT (88,4%)

1.492.474

1.134.037

KALIMANTAN TENGAH (80,6%)

678.125

424.046

KALIMANTAN SELATAN (61,8%)

512.426

908.194

KALIMANTAN TIMUR (67,5%)

772.820

562.760

SULAWESI UTARA (71,8%)

876.656

261.031

SULAWESI TENGAH (55,8%)

509.345

405.921

SULAWESI SELATAN (79,1%)

1.697.414

2.197.125

SULAWESI TENGGARA (97,7%)

541.267

821.030

GORONTALO (97,9%)

360.970

337.685

SULAWESI BARAT (91,3%)

434.911

235.911

MALUKU (48,4%)

294.953

192.513

MALUKU UTARA (65,9%)

210.612

226.157

PAPUA (5,2%)

111.848

25.214

PAPUA BARAT (18,1%)

81.573

30.72

KALIMANTAN UTARA (83,7%)

204.777

89.341

LUAR NEGERI (67,4%)

359.953

135.698

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya