SOLOPOS.COM - Ketua DPC PDIP Solo, F.X. Hadi Rudyatmo (tengah), mengusap air matanya menggunakan sapu tangan saat memberikan pengarahan kepada para kadernya saat acara tumpengan merayakan ulang tahunnya di Taman Soekarno-Hatta Jebres, Solo, Jateng, Kamis (13/2/2020). (Solopos-Kurniawan)

Solopos.com, SOLO — Wali Kota Solo, F.X. Hadi Rudyatmo, merayakan ulang tahun ke-60 di Rumah Dinas Loji Gandrung, Kota Solo, Jawa Tengah (Jateng), Kamis (13/2/2020). Sama seperti tahun sebelumnya, sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat memadati Rumah Dinas Loji Gandrung sejak pukul 06.00 WIB.

Tokoh pertama yang datang adalah Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Ahmad Lutfi. Disusul Wakil Wali Kota Solo Achmad Purnomo dan Kapolresta Solo Kombes Pol Andy Rifai yang didampingi Wakapolresta Solo AKBP Iwan Saktiadi.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Para kepala organisasi perangkat daerah (OPD) Pemerintah Kota (Pemkot) Solo serta pimpinan organisasi masyarakat, profesi, komunitas, dan pengusaha, tak lupa datang dalam acara ulang tahun orang nomor wahid di lingkungan Pemkor Solo tersebut.

Bersama sang istri, Elizabeth Endang Prasetyaningsih, dan kelima anak serta seluruh cucu, Rudy—sapaan akra wali kota Solo—meniup lilin kue ulang tahun dan memotong tumpeng.

Potongan kue pertama diserahkan kepada General Manager The Sunan Hotel Solo Retno Wulandari, sedangkan potongan tumpengnya untuk sang sopir yang sudah belasan tahun mengabdi kepadanya, Sadimin.

Banyak harapan yang disampaikan oleh Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Solo itu pada tahun ini. Bukan hanya untuk diri sendiri, tapi juga untuk Solo dan pelaksanaan pilkada serentak mendatang.

Tansah diparingi eling kalih Gusti, kudu narima ing pandum, kudu menep pikirane [Selalu diberi pengingat oleh Tuhan, harus menerima kondisi, harus berpikir tenang] melayani masyarakat,” ujar Rudy kepada wartawan.

Sang wali kota menjelaskan di usia ke-60, ia harus ingat, tenang, dan menerima untuk bekerja dengan peraturan yang ada. “Harapan saya hidup yang bermanfaat bagi orang lain dan menyelesaikan tugas sebagai wali kota sampai selesai dengan baik. Karena saya sudah menjalankan secara lurik, lurus dalam pengabdian dan ikhlas dalam pelayanan,” lanjutnya.

Ia juga tak lupa menyampaikan harapannya agar Kota Solo semakin nyaman dan layak dihuni semua orang. Warga dihimbau terus bersatu merawat kemajemukan dengan kebhinekaan yang ada.

Kerukunan tersebut, menurut Rudy, juga harus dijaga dalam pelaksanaan Pilkada agar berjalan lancar dan aman. “Siapa pun pemimpin yang terpilih ke depan harus mau dan mampu menyejahterakan rakyat lahir maupun batin,” harap Rudy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya