SOLOPOS.COM - Francesco Totti (JIBI/SOLOPOS/Reuters)

Francesco Totti (JIBI/SOLOPOS/Reuters)

ROMA – Il Re di Roma atau Sang Raja Roma yang merupakan salah satu julukan Francesco Totti menggambarkan pentingnya sosok sang pemain bagi AS Roma. Faktanya, Totti selama ini memang loyal dan selalu menjadi tulang punggung Giallorossi, julukan Roma.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Bahkan hingga Totti merayakan 20 tahun debutnya di Seri-A pada tengah pekan ini, dia masih menjadi bintang Roma yang merupakan satu-satunya klub yang dibelanya sepanjang karier sepak bolanya. Totti melakukan debutnya bagi Roma sebagai pemain pengganti saat melawan Brescia pada 28 Maret 1993. Sebagai bentuk penghargaan terhadap loyalitas sang pemain, klub mengadakan pesta spesial bagi dia di pusat latihan klub, Kamis (28/3/2013).

Harapan pun dipanjatkan Totti dalam perayaan 20 tahun debutnya di Seri-A. Apakah harapan sang kapten Roma tersebut? Harapan itu sangat sederhana. Dia hanya berharap memperpanjangan kontraknya bersama Roma selama mungkin.

Sebagai pengingat, kontrak Totti bersama Roma akan selesai pada tahun depan. Karena itulah, trequartista yang sekarang lebih sering bermain sebagai striker tunggal tersebut berharap akan segera tercapai kesepakatan mengenai kontrak barunya di klub.

“Saya berharap [itu hanya sebuah formalitas]. Presiden Roma [James] Pallotta tiba pada pekan depan dan kami akan membicarakan itu secara langsung. Namun saya senang klub memperlihatkan kepercayaan terhadap saya,” ujar Totti dilansir Googlenews, Jumat (29/3/2013) WIB.

Saat ini Totti dalam performa bagus dan mencetak gol ke-226 di liga ketika Roma menekuk Parma dengan skor 2-0 pada 17 Maret lalu. Koleksi golnya melewati torehan gol Gunnar Nordahl yang berada di peringkat dua daftar pencetak gol terbanyak sepanjang masa di Seri-A.

Totti kini hanya terpaut 48 gol di belakang sang pemegang rekor pencetak gol terbanyak sepanjang masa di Seri-A, Silvio Piola. Setelah memenangi Piala Dunia bersama Italia di 2006, Totti mengundurkan diri dari sepak bola internasional karena problem cedera.

Baru-baru ini pelatih Italia, Cesare Prandelli, membuka pintu bagi pemain berusia 36 tahun itu untuk kembali ke skuat Azzurri. Namun Totti belum bisa memastikan apakah akan melakukan comeback dari pensiunnya di tim nasional. “Banyak hal bisa terjadi dari sekarang hingga tahun depan. Saya tidak menyesal meninggalkan tim nasional karena itu keputusan yang saya ambil. Jika saya baik-baik saja dari sekarang hingga Brazil [Piala Dunia 2014], maka saya akan berbicara dengan Prandelli dan kami akan membuat sebuah keputusan,” sebut Totti

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya