SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p lang="zxx"><b>Solopos.com, SOLO &ndash;</b> Ratusan akun Instagram telah diretas yang menyebabkan para pengguna kehilangan akses. Mereka kehilangan nama akun, foto profil, kata sandi, serta alamat surat elektronik. Peretas yang tidak diketahui identitasnya itu berhasil membobol sejumlah akun dan mengubah alamat <i>e-mail </i><span>dengan domain Rusia. </span></p><p lang="zxx"><span>Instagram menanggapi keluhan pengguna yang diretas lewat cuitan di akun Twitter, Selasa (14/8/2018). Mereka memberikan solusi kepada pengguna untuk memulihkan akun mereka. "Kami sadar beberapa pengguna </span><span>kesulitan mengakses akun <a href="http://teknologi.solopos.com/read/20180815/484/934329/polling-instagram-kini-bisa-dikirim-lewat-dm">Instagram</a>. Jika Anda mengalami masalah tersebut, silakan ikuti panduan ini untuk memulihkan akun," terang Instagram. </span></p><p lang="zxx"><span>Dikutip dari </span><i>Mashable, </i><span>Kamis (16/8/2018), <a href="http://teknologi.solopos.com/read/20180814/484/934088/cara-dapatkan-centang-biru-instagram-makin-mudah">Instagram</a> bakal mengirim notifikasi ke alamat </span><i>e-mail </i><span>asli pengguna apabila ada penggantian yang dilakukan oleh peretas. Selanjutnya, mereka meminta pengguna mengganti kata sandi. </span></p><p lang="zxx"><span>Instagram juga berjanji meningkatkan kinerja fitur <a href="http://teknologi.solopos.com/read/20180814/484/934001/bolehkah-download-video-di-youtube">keamanan</a> otentifikasi dua faktor. Sampai saat ini, Instagram masih mengandalkan SMS untuk menjalankan fitur keamanan tersebut. Sayangnya, fitur keamanan itu masih terlalu lemah. Jadi, Instagram bakal memperbaiki fitur keamanan demi kenyamanan pengguna. </span></p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya