SOLOPOS.COM - Tahun Monyet (www.savingstips.com.ph)

Ramalan Shio 2016 memprediksi ada beberapa shio yang akan jatuh cinta di Tahun Monyet Api.

Solopos.com, SOLO – Tahun Monyet Api telah tiba. Menurut paranormal Suhu Naga, ada beberapa shio yang akan merasakan bara asmara, yakni pemilik shio anjing, shio monyet, dan shio babi.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Kendati berpotensi memiliki kehidupan percintaan yang berbunga-bunga tahun ini, pemilik shio monyet diingatkan untuk berhati-hati agar tidak terjerumus ke dalam cinta segitiga.

“Karena ada sifat mudah jenuh, mudah bosan,” kata Suhu Naga sebagaimana dilansir Antara News.

Sementara itu, pemilik shio babi bisa bertemu pasangan berkat kesabaran juga fokus terhadap target yang diincar. Namun, disarankan untuk menjajaki pasangan lebih dalam sebelum dibawa ke hubungan yang lebih serius. Shio anjing tahun ini berpotensi terjebak nostalgia dengan orang di masa lalu.

Agar asmara semakin lancar, Suhu Naga mengingatkan pemilik shio anjing untuk mengurangi sifat sok tahu. “Bisa membuat pasangan ilfil (hilang feeling),” ujarnya.

Suhu Naga juga menyebutkan shio-shio yang diperkirakan apes dalam hal percintaan tahun ini, yakni shio macan, shio ayam, dan shio kerbau. Pemilik shio macan bisa bermuram durja karena rencana pernikahannya kandas atau putus cinta dari kekasih.

“Terutama perempuan, bisa berbalik pikiran dan perasaannya,” kata dia. Dia mengingatkan pemilik shio macan untuk tidak tinggi hati dan merendahkan orang lain karena rata-rata dari mereka memang memiliki fisik menarik. “Merasa sudah cakep jadi merendahkan orang lain dan terbawa ke percintaan,” jelas dia.

Sementara itu, pemilik shio ayam bisa patah hati karena orang tua tidak merestui hubungan mereka dengan sang kekasih hati. Sedangkan shio kerbau harus siap-siap menjalin asmara jarak jauh karena ada kemungkinan pekerjaan mengharuskannya pergi ke tempat lain. “Bagi pasangannya harus memupuk komitmen tinggi,” katanya.

Suhu Naga menegaskan prediksi-prediksi bukan sesuatu yang pasti akan terjadi. “Ambil positifnya saja, tetap kembali ke keyakinan masing-masing,” pungkas dia

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya