SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, PODGORICA – Jangan sekali-kali menghina Raheem Sterling, apalagi mencemooh dengan kata-kata rasial. Karena pemain Timnas Inggris tersebut tidak akan down. Justru dia bakal langsung membalasnya dengan tampil menggila di lapangan.

Itu bisa terlihat ketika Sterling membantu Inggris melumat Montenegro dengan skor 5-1 pada laga Grup A Kualifikasi Euro 2020 di Stadion Pod Goricom, Podgorica, Selasa (26/3/2019) dini hari WIB. Pemain Manchester City tersebut menjadi sasaran cemoohan berbau rasis oleh fans Montenegro bersama dua pemain Inggris lainnya, Danny Rose dan Callum Hudson-Odoi. Sebagian pendukung Montenegro menirukan suara monyet yang diperuntukkan kepada Sterling dkk.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sterling termotivasi untuk tampil cemerlang dengan melesakkan satu gol dan satu assist pada pertandingan tersebut. Sterling merayakan gol kelima Inggris yang dia cetak pada menit ke-80 tersebut dengan menutup kedua telinganya memakai jari tangan untuk membungkam chant rasial itu.

“Jujur, saya tidak dengar [chant rasial] secara pribadi, namun Danny [Rose] menjelaskan apa yang mereka lakukan. Saya hanya ingin menunjukkan kepada mereka bahwa kalian perlu upaya besar lagi untuk membuat kami bersedih dan menghentikan kami, karena apa yang bisa saya lakukan?” ujar Sterling dengan geram, ketika diwawancara Rob Dorsett dari Sky Sports, seperti dilansir dailymail.co.uk.

“Kami tahu, semua mengerti warna kulit kami, jadi saya tidak paham masalahnya, apa yang Anda katakan kepada kami itu bukan sesuatu yang baru,” imbuhnya.

Sterling berharap UEFA bisa menjatuhkan sanksi berupa larangan menonton untuk suporter Montenegro. Manajer Inggris, Gareth Southgate, ikut geram dengan ulah sebagian suporter Montenegro. Southgate mendengar chant rasial ketika Danny Rose dikartu kuning. Dia memastikan bakal melaporkan insiden tersebut.

“Kami jelas-jelas menanggapi hal itu dengan cara tepat. Kami memastikkan untuk memberi dukungan para pemain kami,” jelas Southgate.

Inggris meneruskan start impresif mereka pada Grup A Kualifikasi Euro 2020. Sebelum gol Sterling, Rose Barkley menyokong dua gol untuk The Three Lions, julukan Timnas Inggris. Sedangkan dua gol lain Inggris disumbangkan Michael Keane dan Harry Kane. Montenegro sempat unggul 1-0 ketika Marko Vesovic menjebol gawang Inggris yang dikawal Jordan Pickford pada menit ke-17.

“Saya pikir disikriminasi tidak boleh terjadi di mana pun. Kami setara,” ungkap Hudgson-Odoi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya