SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi


Wonogiri (Espos)–
Puluhan desa di 14 kecamatan di Kabupaten Wonogiri diberi peringatan tertulis lantaran belum memberikan laporan hasil lelang tanah kas desa ke Bagian Pemerintahan Desa Setda Wonogiri. Mereka diberi tenggat waktu sampai Senin (30/11) untuk menyerahkan laporan tersebut.

Kepala Bagian Pemerintahan Desa Sekretariat Daerah (Setda) Wonogiri, Sunarso, ditemui di ruang kerjanya, Senin (23/11) mengungkapkan, mulai 2009 ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wonogiri mengeluarkan kebijakan agar setiap desa melelang pengelolaan tanah kas desa. Hasil lelang itu akan menjadi pendapatan tetap pemerintah desa.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Di antaranya bisa digunakan untuk membayar gaji perangkat desa, atau membiayai program-program yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan rakyat. Sedangkan yang dilelang biasanya adalah tanah-tanah kas desa yang berupa areal persawahan, tegalan dan lain-lain yang menghasilkan.

“Kebijakan itu dikeluarkan September 2009 lalu dan mestinya sekarang masing-masing pemerintah desa sudah mulai melelang tanah kas desanya untuk pengelolaan satu tahun ke depan. Hasil lelang itu kami minta untuk dilaporkan ke kami,” jelas Sunarso.

Dia mengungkapkan, hingga Senin kemarin, baru desa-desa di 11 kecamatan yang sudah menyerahkan hasil lelang tanah kas desanya. Kesebelas kecamatan dimaksud adalah Wonogiri, Sidoharjo, Purwantoro, Slogohimo, Kismantoro, Bulukerto, Puhpelem, Baturetno, Tirtomoyo, Giritontro, dan Wuryantoro.

Terkait itulah, Sunarso mengatakan, Senin kemarin pihaknya mengirimkan surat No 140/8342 ke pemerintah kecamatan dan desa. Isinya peringatan agar menyerahkan laporan hasil lelang tanah kas desa paling lambat Senin (30/11) mendatang.

shs

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya