SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], PT Kereta Api Indonesia Daops I akan menjual tiket kereta tambahan dari Jakarta untuk tujuan beberapa kota di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Namun PT KAI belum bisa memastikan kapan tiket tambahan tersebut akan mulai dijual. Kahumas PT KAI Daops I Mateta Rizalul Haq dalam perbincangan Kamis (21/7) mengatakan, pihaknya masih melihat perkembangan terlebih dahulu terkait antusiasme calon pemudik sambil mempersiapkan armada yang akan digunakan. Menurutnya, biasanya lonjakan penumpang terjadi pada H-3.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, PT KAI tahun ini menjual tiket kereta mulai H-40. Tujuannya untuk mempercepat proses penjualan tiket di samping untuk melihat sedini mungkin seberapa banyak armada tambahan yang harus disiapkan. [dtc/tna]

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya