SOLOPOS.COM - Sejumlah sepeda motor yang dititipkan di Stasiun Purwosari, Solo, dalam program angkutan sepeda motor gratis atau motis bagi pemudik, Selasa (26/4/2022). (Solopos/Gigih Windar Pratama)

Solopos.com, SOLO — Pemerintah melalui Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan RI kembali mengadakan Program Angkutan Sepeda Motor Gratis (Motis) untuk pemudik menggunakan kereta api pada Lebaran ini.

Dua tahun sebelumnya program tersebut tidak dilaksanakan akibat pandemi Covid-19. Di Kota Solo, bagi pemudik yang hendak menggunakan fasilitas Motis bisa datang ke Stasiun Purwosari untuk menitipkan sepeda motornya.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Nantinya, sepeda motor tersebut akan dipaketkan ke lokasi tujuan. Asmen Area Timur II KAI, Sugiono, mengatakan program Motis bertujuan mengurangi risiko kecelakaan bagi pemudik bersepeda motor pada Lebaran 2022.

“Tujuan Motis ini merupakan upaya pemerintah untuk mengurangi angka kecelakaan lalu lintas bagi pengendara motor. Motis dua tahun sebelumnya ditiadakan karena pandemi Covid-19. Target kami, tahun ini 1.000 sepeda motor menggunakan fasilitas Motis ini, ” ujar Sugiono.

Sejauh ini, baru 60 persen kuota Program Angkutan Sepeda Motor Gratis pemudik dari Solo yang terpenuhi. PT KAI terus menggenjot publikasi agar program ini mencapai target.

Baca Juga: Dishub Solo Sebut Bus Mudik Gratis Bisa Picu Masalah Lalin, Solusinya?

Mengenai cara pendaftaran dan waktunya, Sugiono menjeaskan secara terperinci, syarat dan tata cara, agar sepeda motor bisa dipaketkan menggunakan kereta api secara gratis. Tiket untuk mudik 26-30 April 2022 dan untuk balik 5-9 Mei 2022.

Syarat Ikut Motis

“Satu motor berlaku untuk maksimal tiga tiket. Pendaftaran dilakukan secara online, H-1 keberangkatan akan dilakukan registrasi ulang di stasiun asal. Syarat untuk motor tidak boleh lebih dari 200 cc dan wajib menunjukkan KTP, tiket mudik, SIM dan STNK.” lanjut Sugiono.

Sementara itu, dalam siaran pers yang dikeluarkan PT KAI, program angkutan sepeda motor gratis bagi pemudik, termasuk dari Solo ini merupakan upaya pemerintah untuk mengakomodasi antusiasme masyarakat untuk mudik. Direktur Jenderal Perkeretaapian Zulkifri memprediksi 85 juta orang melakukan perjalanan mudik pada Lebaran 2022.

Baca Juga: Flyover Purwosari Solo Padat Merayap, Pemudik Lebaran Berdatangan?

“Berdasarkan survei yang dilakukan Balitbang Kemenhub, diprediksi 85 juta orang akan melakukan perjalanan mudik tahun ini. Tentu antusiasme masyarakat yang besar perlu diantisipasi agar mudik dapat dilaksanakan dengan selamat, aman, dan menimbulkan rasa bahagia bagi pelakunya,” sebut Zulfikri.

Guna menarik minat masyarakat agar beralih dari kendaraan roda dua dan memanfaatkan program Motis ini akan dibuka juga bagi penumpang yang mudik menggunakan bus/travel. Jadi tidak hanya untuk penumpang kereta api yang telah memiliki tiket.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya