SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SLEMAN—Lini depan PSS Sleman  yang masih mandul membuat peran pencetak gol didistribusikan ke lini tengah. Sementara duo striker asing yang dijanjikan bakal kemarin belum juga tiba.

Di bawah guyuran hujan pasukan Super Elang Jawa, julukan PSS, menggelar latihan di Stadion Maguwoharjo, Senin (21/11) sore. Dalam latihan tersebut, Anang Hadi dan kawan-kawan lebih banyak melakukan latihan penyelesaian akhir di depan gawang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Penyelesaian akhir memang menjadi momok bagi tim kebanggaan warga Sleman tersebut. Duet Tri Handoko-Andre Abubakar masih sering membuang peluang di depan gawang dalam berbagai uji coba.

Tumpulnya lini tengah memaksa arsitek PSS, Widiantoro harus memutar otak demi menghasilkan gol dari permainan menyerang yang ia terapkan di lapangan. Solusinya, lini tengah atau second line diminta untuk berperan ganda sebagai pencetak gol.

Strategi tersebut dilakukan jika para striker dijaga oleh pemain belakang tim lawan. Skemanya, bola yang digulirkan oleh para pemain pemain sayap, kemudian diarahkan ke striker.

Dari striker bola ditarik ke arah para pemian tengah baik gelandang serang maupun bertahan yang turut masuk ke kotak penalti dan langsung menembak ke arah gawang. “Ya begitulah. Seperti yang Anda lihat, kami mencoba memanfaatkan second line,” kata Widiantoro seusai latihan.

Dalam latihan tersebut, skema serangan balik super cepat dari penjaga gawang yang langsung mendistribusikan ke arah sektor sayap juga diperagakan para punggawa PSS. Widiantoro berkali-kali menekankan pentingnya kolaborasi antara gelandang sayap dan bek sayap untuk mendorong bola ke arah striker atau pemain di second line.

Strategi ini untuk mengantisipasi ketatnya pressing yang diterapkan lawan di daerah pertahanan PSS. ”Kalau lawan banyak berkumpul depan gawang, kami coba memainkan bola langsung ke sektor sayap,” katanya lagi.

Semua strategi tersebut menurutnya bakal diterapkan menghadapi Persiba Balikpapan sore ini. Dalam latihan Senin sore, dua striker asing yang disebut-sebut bakal datang ternyata belum juga muncul.

Tim pelatih tidak mengetahui secara pasti mengapa para pemain tersebut juga belum datang. Dua striker itu diyakini bisa menjawab kebutuhan PSS di lini depan.

Menanggapi kurang tajamnya ini depan PSS, striker anyar Super Elja, Andre Abubakar meminta masyarakat untuk bersabar. Ia mengatakan bakal berusaha semaksimal mungkin untuk mencetak gol bagi tim tersebut.(Harian Jogja/MG Noviarizal Fernandez)

HARJO CETAK

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya