SOLOPOS.COM - Bek PSIS Semarang, Frendi Saputra, dibayangi pemain Persipura Jayapura dalam laga Liga 1 di Stadion Delta Sidoarjo, Rabu (4/12/2019). (Twitter @psisfcofficial)

Solopos.com, SIDOARJO — Tren positif PSIS Semarang di kancah Liga 1 terhenti. Skuat berjuluk Mahesa Jenar itu akhirnya tumbang setelah kalah 0-2 dari Persipura Jayapura di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur (Jatim), Rabu (4/12/2019) sore.

Dua gol Persipura ke gawang PSIS Semarang masing-masing dicetak Titus Bonay pada menit ke-8 dan striker asal Mali, Mamadou Samassa, di menit ke-73.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ini merupakan kekalahan kali pertama yang diderita PSIS Semarang, setelah pada tiga laga sebelumnya berhasil meraih kemenangan secara beruntun.

Kekalahan ini pun membuat PSIS Semarang harus puas bercokol di urutan ke-14 klasemen Liga 1 dengan torehan 37 poin, hasil dari 30 laga.

Menghadapi Persipura, PSIS Semarang sebenarnya tampil cukup solid. Meski pun, tim kebanggaan warga Semarang itu tampil tanpa diperkuat beberapa pilar seperti gelandang serang Septian David, striker Claudir Marini Jr., serta kiper Jandia Eka Putra.

Di posisi penjaga gawang, PSIS Semarang lebih mempercayakan Endang Subrata. Ini merupakan kali pertama Endang tampil di bawah mistar Mahesa Jenar sebagai starter.

Saat laga baru berjalan delapan menit, Endang pun sudah dipaksa memungut bola dari sarangnya. Titus Bonay berhasil menjebol jala PSIS Semarang dan membuat kedudukan berubah 1-0 untuk Persipura.

Kedudukan 1-0 ini bertahan hingga babak pertama berakhir.

Di babak kedua, PSIS Semarang mencoba bangkit. Beberapa kali skuat besutan Bambang Nurdiansyah itu mampu mencetak peluang emas melalui Bruno Silva.

Tercatat ada dua peluang yang berpotensi menjadi gol yang diciptakan Bruno Silva melalui sepakannya pada menit ke-53 dan 55. Sayang, striker berkepala plontos itu tampak tidak tenang dalam mengeksekusi bola di dalam kotak penalti lawan hingga mampu diamankan kiper Dede Sulaiman.

Keasyikan menyerang, PSIS Semarang tampak abai dengan lini pertahanan. Alhasil, Persipura justru mampu menggandakan keunggulan melalui Samassa pada menit ke-73.

Gol Samassa itu diawali umpan crossing yang dilepaskan eks pemain PSIS Semarang, Ibrahim Conteh, dari sisi kanan. Bola yang sempat mengenai Andre dos Santos diteruskan ke Samassa yang dengan mudah melepaskan tendangan untuk menciptakan gol.

Keunggulan 2-0 Persipura ini pun tak terusik hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan wasit Faulur Rosy asal Aceh. Kemenangan ini pun membuat Persipura naik ke urutan kedua klasemen Liga 1 dengan raihan 47 poin, hasil dari 30 laga.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya