Solopos.com, SOLO — Pekerja merakit besi pada proyek revitalisasi Jembatan Jonasan, Jl. Ir. Juanda, Jagalan, Jebres, Solo, Selasa (7/12/2021). Proyek dengan anggaran senilai Rp2,432 miliar itu lewat dari tenggat. Sedianya, pekerjaan harus sudah rampung pada Kamis (30/11/2021) lalu.

PromosiMitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Jembatan Jonasan diperlebar dari 6 meteran menjadi 9 meter. Sedangkan panjang atau bentang jembatannya masih sama, yakni sekitar 7,5 meter dan dikerjakan selama empat bulan.

 

Pekerja merakit besi pada proyek revitalisasi Jembatan Jonasan, Jl. Ir. Juanda, Jagalan, Jebres, Solo, Selasa (7/12/2021). (Solopos/Nicolous Irawan)

 

Pelaksana berjanji merampungkan Jembatan Jonasan pada 18 Desember. Jembatan Jonasan telah tersambung, proyek saat ini menyisakan pekerjaan-pekerjaan ringan, seperti pemasangan railing dan pembuatan jalur pedestrian.

 

Proyek dengan anggaran senilai Rp2,432 miliar itu lewat dari tenggat. Sedianya, pekerjaan harus sudah rampung pada Kamis (30/11/2021) lalu. (Solopos/Nicolous Irawan)

 

Jembatan Jonasan telah tersambung, proyek saat ini menyisakan pekerjaan-pekerjaan ringan, seperti pemasangan railing dan pembuatan jalur pedestrian. (Solopos/Nicolous Irawan)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi