SOLOPOS.COM - ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Prosesor Smartphone Xiaomi bakal dibuat sendiri untuk menekan harga.

Solopos.com, BEIJING – Vendor ponsel Xiaomi mendeklarasikan diri bakal memproduksi prosesor buatan sendiri. Xiaomi mengaku, langkah ini akan membuat ponsel produksinya semakin murah.

Promosi Enjoy the Game, Garuda! Australia Bisa Dilewati

Menurut laporan Gismochina, Jumat (28/8/2015), Xiaomi mengupayakan prosesornya tersebut untuk segera rampung dibuat. Mereka disebutkan membuat dua jenis prosesor yang berbeda. Jenis pertama adalah chip low-end yang bakal digunakan pada jajaran perangkat Redmi.

Perusahaan yang dipimpin oleh Lei Jun ini memang tengah fokus pada penurunan biaya chip. Dengan hadirnya chip low-end tersebut bakal dapat mengurangi biaya ke tingkat paling rendah.

Untuk versi kedua sendiri akan berbentuk high-end chip octa-core yang akan mentenagai jajaran ponsel premium Xiaomi. Akan tetapi beberapa sumber menyebutkan tidak semua perangkat flagship Xiaomi bakal disematkan chip tersebut. Xiaomi kabarnya masih mengandalkan Qualcomm untuk jajaran Mi Note dan Mi5.

Xiaomi berharap kedua chip besutannya dapat dirilis pada 2016. Tentunya ini akan menjadi kabar yang tak menyenangkan bagi para pesaingnya, terutama Meizu. Pasalnya mereka masih mengandalkan prosesor pihak ketiga sehingga tidak dapat menekan harga terlalu rendah. Sementara Xiaomi dengan prosesornya sendiri pastinya dapat menghadirkan harga yang lebih murah lagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya