SOLOPOS.COM - Pameran produk usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). (JIBI/Solopos/Dok.)

Program CSR dilakukan BCA dengan mengembangkan sejumlah desa wisata.

Kanalsemarang.com, SEMARANG- PT Bank Central Asia (BCA) Tbk memajukan desa wisata di sejumlah daerah di Indonesia melalui pembinaan usaha, mikro, kecil, menengah (UMKM).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Pembinaan UMKM kami lakukan melalui lembaga pengembangan bisnis BCA yang bekerja sama dengan pihak lain di antaranya Pertamina dan Astra,” kata Sekretaris BCA Inge Setiawati di sela pelaksanaan program corporate social responsibility (CSR) di SMP Kanisius St Yoris Semarang, Kamis (22/10/2015).

Menurut dia, di dalam desa wisata sudah ada usaha-usaha kecil yang berasal dari penduduk setempat, di antaranya pembuatan batik dan pengolahan makanan.

“Itu kita bina agar para pelaku UMKM dapat mengemas produk menjadi lebih menarik sehingga bisa melakukan penjualan dengan lancar, selain itu juga menjual ‘service’ seperti apa,” katanya.

Menurut dia, pengembangan UMKM sudah dilakukan di beberapa daerah di antaranya Sidoarjo, Palembang, Pontianak, dan Yogyakarta.

Beberapa pelatihan yang diberikan dalam bentuk pengetahuan pengelolaan keuangan, akuntansi sederhana, dan pemasaran yang baik.

Pihaknya memfokuskan pelatihan tersebut kepada pada sumber daya manusia yang terlibat pada aktivitas UMKM.

“Kami juga memberikan pengetahuan yang lebih luas dalam memasarkan produknya, dalam hal ini BCA juga mengajarkan cara mengoperasionalkan website pada jaringan internet,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya