SOLOPOS.COM - Nabilah Ayu eks-personel JKT 48. (Instagram/@nblh.ayu)

Solopos.com, SOLO-Mengunggah ucapan syukur pernah bergabung dengan JKT48,  profil Nabilah Ayu eks-personel JKT48 yang memutuskan berhijab menarik untuk disimak. Simak ulasannya di profil artis.

“Bangga dan bersyukur bisa menjadi bagian dari JKT48. 10 tahun yg lalu generasi 1 gabung ke JKT48 sekarang semuanya udh punya kehidupan masing2 tp kemarin kita dipertemukan kembali di konser anniversary JKT48 yg ke-10 dan sekaligus graduation ceremony @jkt48gaby,” tulisnya dikutip dari Instagram @nblh.ayu pada Minggu (7/8/2022).

Promosi Antara Tragedi Kanjuruhan dan Hillsborough: Indonesia Susah Belajar

Lebih lanjut dia menuliskan gagasan untuk kembali bergabung dengan grup tersebut dengan membentuk unit khusus yaitu hijab. “Gimana, masih cocok ga nih ikut gen 11? Daftar lg seru kali ya bikin unit song khusus member yg berhijab?” tulisnya disertai emoticon tertawa.

Baca Juga: Nabilah Ayu Esk JKT48 Mantap Berhijab Gegara Pandemi

Ekspedisi Mudik 2024

Berikut ini profil Nabilah Ayu eks-personel JKT48 yang berhijab. Gadis kelahiran 1 November 1999 ini dikenal sebagai penyanyi dan pemeran Indonesia yang merupakan mantan anggota grup idola JKT48 generasi pertama yang berasal dari Jakarta. Pada masa terakhirnya, dia sebagai anggota JKT48 berada di Tim J, dan merupakan anggota generasi pertama terlama ketiga (setelah Gaby dan Shania) yang berada di Tim J sejak 2011 hingga mengundurkan diri, tanpa pernah berpindah tim.

Mengutip berbagai sumber pada Minggu (7/8/2022), sebelum masuk JKT48, ia sudah sering jadi foto model dan bintang iklan, salah satunya adalah iklan tonikum Zevit Grow.   Ia dikenal mirip dengan aktris film Indonesia, Pevita Pearce,  Tomomi Itano (Tomochin) (anggota generasi pertama AKB48), Manami Oku (Maachan) (anggota generasi kedua AKB48), Fransisca Saraswati (Sisca) (anggota generasi ketiga JKT48), dan juga Amanina Afiqah (Afiqah) (anggota generasi ke delapan JKT48).

Baca Juga: Tampil Anggun Berjilbab, Nabilah Ayu Dipuji Netizen

Nabilah termasuk 28 peserta yang lulus audisi JKT48 pada 2 November 2011. Ia masih berusia 11 tahun ketika diterima sebagai anggota JKT48, meskipun beberapa hari setelahnya ia berulang tahun yang ke-12.  Ia adalah member generasi pertama termuda di JKT48 generasi pertama, di bawah Shania dan Beby.

Selama di JKT48, Nabilah selalu masuk ke dalam senbatsu JKT48 bersama dengan Melody Nurramdhani Laksani, dan Shania Junianatha yang merupakan member dari generasi 1 dan merupakan ace dari JKT48. Nabilah dikenal sebagai anggota dengan julukan Oshi Sejuta Umat yang memiliki followers Twitter lebih dari 2 juta dan followers Instagram lebih banyak dibandingkan dengan member JKT48 yang lain.

Gadis yang memiliki logat Betawi yang khas ini termasuk 16 anggota terpilih yang menyanyikan lagu utama singel perdana JKT48, River hingga single ke-13 Hanya Lihat Ke Depan, dengan masuk pada 15 dari 16 single selama kariernya di JKT48. Selama 6 tahun bergabung di JKT48, Nabilah sukses dalam kariernya di JKT48.

Anak kedua dari tiga bersaudara ini merupakan center dari single JKT48 yang berjudul Saikou Kayo. Ia pun sempat memainkan beberapa film Indonesia ketika masih menjadi member maupun setelah mengundurkan diri dari JKT48.

Baca Juga: Nabilah Mundur dari JKT48

Semenjak lulus dari JKT48, Nabilah kini lebih memfokuskan diri pada pendidikannya. Diketahhui dia telah lulus pada 21 Juni 2022 dari program studi Ilmu Hukum di Universitas Pelita Harapan. Karena itu, kini ia tidak begitu banyak berkarier pada dunia entertainment.Meski demikian, ketertarikannya pada industri kreatif mendorongnya untuk aktif di Gerakan Ekonomi Kreatif Nasional (Gekrafs). Ia tercatat menduduki posisi sebagai Koordinator Nasional Gekrafs Kampus.

Setelah mengetahui profil Nabilah Ayu, eks-personel JKT48 yang berhijab ini berbagi cerita mengenai cobaan yang dialami ketika memutuskan berhijab. Dia bilang cobaan itu datang dari pekerjaan.

“Waktu awal aku pakai hijab, aku kan emang sering dapat project baju-baju endorse yang bukan hijab. Terus setelah aku memutuskan sehari pakai hijab itu, ada yang ngajakin lagi project baru lagi, aku bilang aku sudah pakai hijab,” kata Nabilah Ayu di akun YouTube MOP Channel yang diunggah pada Selasa (7/6/2022) dan dikutip pada Minggu (7/8/2022).

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya