SOLOPOS.COM - Penyanyi Denny Caknan. (Instagram/@denny_caknan)

Solopos.com, SOLO-Penyanyi Denny Setiawan atau dikenal Denny Caknan sukses meghibur penonton di Benteng Vastenburg Solo, Sabtu (25/6/2022), profilnya pun menarik perhatian. Sebagaimana diketahui penyanyi asal Ngawi itu tampil dalam Konser Trisakti Bulan Bung Karno pada Sabtu malam.

Pantauan Solopos.com, pelantun Los Dol itu tampil di panggung sekitar pukul 22.58 WIB. Sebelum naik ke panggung, dia sempat bersalaman dan mencium tangan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dikutip dari berbagai sumber, Minggu (26/6/2022), berikut ini profil Denny Caknan. Pria  kelahiran 10 Desember 1994 inin dikenal dengan nama panggung Denny Caknan adalah seorang penyanyi dan pencipta lagu pop Jawa dan koplo berkebangsaan Indonesia. Ia mulai dikenal berkat lagu Kartonyono Medot Janji dan juga Los Dol.

Sebagian lagu yang ditulisnya menggunakan bahasa Jawa, dan sedikit menyisipkan kalimat berbahasa Indonesia. Ia mengungkapkan gaya musik yang dibawakannya dipengaruhi oleh Didi Kempot, dengan nuansa pop dan pengaruh kendang dalam instrumennya.

Ekspedisi Mudik 2024

Baca Juga: Sampek Tuwek Denny Caknan Bayar Penantian Penonton Konser Di Solo

Sebelum terkenal, Denny merupakan seorang pegawai harian lepas di Dinas Lingkungan Hidup Pemerintah Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Kemudian ia mengawali kariernya sebagai penyanyi solo dengan membawakan genre musik pop. Sayangnya, beberapa lagu pop miliknya tidak laku, hingga akhirnya ia memutuskan untuk berubah haluan menjadi penyanyi Pop Jawa.

Setelah namanya populer, dia pun kerap tampil di layar kaca. Bahkan dia terlibat di sejumlah acara televisi antara lain menjadi juri di acara The Next Didi Kempot (GTV, 2020-2021), menjadi expert di Rising Star Indonesia Dangdut (MNCTV, 2021) dan jadi juri Kontes Dangdut Indonesia (MNCTV, 2021-2022).

Sejumlah penghargaan pun turut menghiasi profil Denny Caknan. Bahkan selama dua tahun berturut-turut dia menyandang gelar Penyanyi Dangdut Pria Paling Di Hati dalam ajang Anugerah Dangdut Indonesia 2020 dan 2021. Sedangkan pada 2021 di ajang yang sama, dia juga meraih gelar Kolaborasi Dangdut Paling Di Hati berkat lagu Satru.

Baca Juga: Antrean Penonton Denny Caknan di Benteng Vastenburg Solo Mengular

Sedangkan di ajang Indonesian Dangdut Awards 2021 dia mendapat penghargaan sebagai Lagu Daerah berkat lagu Los Dol.Di ajang Ambyar Awards 2020 dia meraih tiga penghargaan sekaligus yaitu Lagu Patah Hati Favorit, Lagu Patah Hati Terbaik, dan Penyanyi Terambyar Pria Terbaik.

Di laman Instagramnya @denny_caknan, penyanyi bernama asli Denny Setiawan ini kerap membagikan aktivitasnya. Bahkan diketahui dia juga pernah bepergian hingga ke luar negeri. Dia mengunggah foto saat berada di Paris, Prancis, hingga bermain ski di pegunungan bersalju.

“Masio gulung koming. Aku tetep wani ngadek mencintaimu. Wkwkwkw,” tulisnya pada 17 Maret 2022 lalu seperti dikutip Solopos.com pada Minggu (26/6/2022).

Baca Juga: Konser Trisakti Di Solo: Penonton Ngeluh Kelamaan Nunggu Denny Caknan

Unggahan ini mendapatkan komentar dari penyanyi dangdut senior Iis Dahlia. “Mosoooo,” tulis Iis Dahlia singkat.

Saat tampil di  Konser Trisakti Bulan Bung Karno,  Denny Caknan  memperkenalkan diri kepada seluruh penonton. “Sebelumnya izinkan saya perkenalkan diri. Anak Ngawi, anak desa, yang dulunya ngamen sekarang ada di depan kalian semua,” terang Denny.

Dengan ramah, Denny mengajak penonton untuk membuat aturan main. Ia meminta ribuan orang di dalam maupun luar Benteng Vastenburg untuk jangan mabuk atau mengonsumsi minuman beralkohol. Denny Caknan juga menyanyikan tembang hitsnya Sampek Tuwek. Tak sedikit penonton ikut melantunkan lirik lagu Denny Caknan itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya