SOLOPOS.COM - Lionel Messi (Mirror.co.uk)

Prestasi pemain Lionel Messi menjadi Player of the Month di Spanyol.

Solopos.com, MADRID — Bintang Barcelona, Lionel Messi, akhirnya mencicipi gelar Player of the Month untuk kali pertama di Liga Primera sejak award itu diberikan September 2013.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Messi dinobatkan sebagai yang terbaik untuk kategori Januari 2016 menyusul penampilan gemilang sepanjang bulan lalu. Pemain terbaik dunia lima kali itu menyumbang enam gol dalam lima pertandingan Liga Primera.

Sukses Messi menyabet gelar individual bergengsi di Spanyol itu di edisi ke-23 membuat Barcelona baru memiliki dua pemain yang berhasil memenanginya. Sebelumnya Neymar menjadi pemain pertama tim Catalan yang merebut gelar pemain terbaik, November 2015.

Barca sangat bahagia menyambut gembira keputusan otoritas Liga Primera itu.

“Sulit dipercaya Messi akhirnya memenangi penghargaan Player of the Month. Award ini diberikan sejak awal musim 2013/2014 dan setelah 22 kali pemain silih berganti dinobatkan sebagai yang terbaik, Januari ini akhirnya diberikan kepada pemain terbaik dunia,” ujar pernyataan resmi Barcelona sebagaimana dikutip dari soccerway.com, Sabtu (13/2/2016).

Sebelum Messi dan pemain Barcelona lain, gelar Player of the Month lebih kerap dimenangi pemain tim ibu kota, Real dan Atletico Madrid.

Bintang Madrid, Cristiano Ronaldo, sudah dua kali memenanginya. Bintang asal Portugal itu setara Diego Godin, Antoine Griezmann (keduanya pemain Atletico), serta striker Real Sociedad, Carlos Vela.

Di sisi lain, kabar itu menjadi berita gembira di tengah persiapan Barca menantang Celta Vigo dalam lanjutan liga, Senin (15/2/2016) dini hari WIB. Blaugrana, sebutan Barca, bakal mati-matian memburu kemenangan demi mengamankan posisi puncak klasemen.

Lionel Messi dkk. meraup 54 poin dari 22 laga, unggul tiga dan empat atas Atletico dan Madrid yang sama-sama telah bermain 23 kali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya