SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengucapkan selamat ulang tahun ke-85 kepada ormas Islam terbesar di Indonesia, Nahdlatul Ulama (NU). Presiden menilai organisasi ini telah banyak berjasa bagi perjuangan Indonesia. Presiden juga memuji sikap NU yang toleran. Hal ini diungkapkan Presiden yang berpidato di hadapan ribuan simpatisan NU dalam acara harlah ke-85 NU di Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Minggu (17/7). Presiden juga memberikan penghargaan tertinggi kepada NU atas jasa dan pengabdiannya selama ini.

Presiden mengatakan, NU mempunyai sikap jelas yakni anti kekerasan, anti terorisme dan anti separatisme. Sikap ini sangat diperlukan agar Indonesia dapat menjaga kedaulatan dari berbagai ancaman. NU juga selalu memperjuangkan Pancasila, NKRI, UUD 45 dan Bhinneka Tunggal Ika. Organisasi tersebut juga konsisten menegakkan negara yang berketuhanan, bukan negara agama atau negara sekuler yang meminggirkan agama. [dtc/lia]

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya