SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, PARIS – Paris Saint Germain mendapat tantangan berat dari Napoli pada matchday ketiga Grup C Liga Champions 2018/2019. Laga ini akan dilangsungkan di Parc des Princes, Kamis (25/10/2018) dini hari WIB.

Napoli menjadi pemimpin klasemen sementara Grup C Liga Champions. Partenopei belum pernah kalah di dua laga awal yakni menang sekali dan imbang sekali. Kemenangan diraih saat menekuk Liverpool 1-0, serta bermain imbang melawan Crvena Zvezda dengan skor 0-0.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sementara PSG mencatatkan sekali kemenangan dan sekali kekalahan di dua laga awal Liga Champions. PSG tumbang 2-3 dari Liverpool di partai perdana, kemudian berhasil mengalahkan Crvena Zvezda dengan skor telak 6-1.

Di laga ini, PSG masih diterpa badai cedera. Layvin Kurzawa, Dani Alves, Dolin Dagba, dan Thiago Silva adalah sederet nama yang harus absen karena cedera. PSG pun masih akan mengandalkan trio Edinson Cavani, Neymar, dan Kylian Mbappe di lini depan.

Di kubu tim tamu, mereka hanya kehilangan Vlad Chiriches yang mengalami cedera. Napoli akan mengandalkan duel Arkadiusz Milik dan Lorenzo Insigne di lini depan. Sementara Jose Callejon dan Fabian Ruiz mendukung dari sisi sayap.

Laman Who Scored lebih mengunggulkan PSG di laga kali ini. Raksasa Prancis itu diprediksi bisa mengalahkan Napoli dengan skor tipis 3-2.

Perkiraan Susunan Pemain

Paris Saint Germain: Areola, Bernat, Kimpembe, Marquinhos, Munier, Verratti, Rabiot, Di Maria, Mbappe, Neymar, Cavani

Napoli: Karnezis, Hysaj, Albiol, Koulibaly, Rui, Allan, Hamsik, Ruiz, Callejon, Insigne, Milik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya