SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, MUNICH – Big match tersaji di babak 16 Besar Liga Champions musim ini. Raksasa Jerman, Bayern Munchen, menantang tim top Inggris, Liverpool, pada leg kedua di Allianz Arena, Kamis (14/3/2019) dini hari WIB.

Pada leg pertama di Anfield, dua pekan lalu, kedua tim bermain imbang 0-0. Bayern butuh kemenangan untuk melaju ke babak selanjutnya. Sementara Liverpool bisa lolos dengan hasil imbang asalkan bisa mencetak gol di Allianz Arena.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Di laga ini, Bayern tak bisa diperkuat oleh Corentin Tolisso dan Kingsley Coman yang mengalami cedera. Sementara Thomas Muller dan Joshua Kimmich harus absen karena hukuman akumulasi kartu. Tentu ini menjadi kerugian tersendiri, apalagi Coman dan Kimmich menjadi pilar penting pada leg pertama lalu.

Bayern pun akan tetap mengandalkan Robert Lewandowski sebagai penyerang tengah. Dia akan ditopang oleh James Rodriguez yang bakal diplot sebagai gelandang serang. Sementara Franck Ribery dan Segre Gnabry akan mengancam dari sisi sayap.

Di kubu Liverpool, mereka tak bisa memainkan Joe Gomez, Dejan Lovren, dan Naby Keita yang cedera. The Reds akan tetap mengandalkan trio Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Roberto Firmino di lini depan. Ketiganya bakal didukung Giorginio Wijnaldum dan Jordan Henderson di lini tengah.

Laman Who Scored memprediksi laga ini bakal berjalan ketat. Duel Bayern Munchen vs Liverpool ini diprediksi berakhir imbang dengan skor 1-1.

Perkiraan susunan pemain

Bayern Munchen: Neuer, Alaba, Hummels, Sule, Rafinha, Martinez, Alcantara, Ribery, Rodriguez, Gnabry, Lewandowski

Liverpool: Alisson, Alexander-Arnold, Matip, Van Dijk, Robertson, Fabinho, Wijnaldum, Henderson, Salah, Mane, Firmino

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya