SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, LIVERPOOL – Liverpool butuh keberuntungan untuk meraih gelar juara Liga Premier Inggris musim ini. The Reds wajib menang atas Wolverhampton Wanderers di pekan terakhir, serta berharap rival mereka Manchester City terpeleset di markas Brighton & Hove Albion.

Duel Liverpool melawan Wolverhampton digelar di Anfield, Minggu (12/5/2019) pukul 21.00 WIB. Wolves tentu bukan lawan yang mudah bagi Liverpool. Selain menduduki peringkat ketujuh klasemen, Wolves juga pernah mengingkirkan The Reds di Piala FA.

Promosi Piala Dunia 2026 dan Memori Indah Hindia Belanda

Liverpool sendiri butuh kemenangan di laga ini. Mereka duduk di peringkat kedua klasemen sementara dengan koleksi 94 poin, tertinggal satu poin dari City. Selain kemenangan, Liverpool juga perlu City terpeleset di pekan terakhir.

Ekspedisi Mudik 2024

Menjamu Wolves, Liverpool masih belum bisa diperkuar Roberto Firmino, Naby Keita, dan Adam Lallana yang mengalami cedera. Divock Origi kemungkinan akan dipasang sebagai ujung tombak dengan dukungan Mohamed Salah dan Sadio Mane. Sementara Giorginio Wijnaldum bakal mendukung dari lini tengah.

Di kubu Wolves, mereka bisa tampil dengan kekuatan penuh. Duet Diogo Jota dan Raul Jimenez bakal diandalkan di lini depan. Sementara Ruben Neves dan Joao Moutinho akan mendukung dari lini tengah.

Laman Who Scored lebih mengunggulkan Liverpool di laga ini. Pasukan Jurgen Klopp bahkan diprediksi bisa menang dengan skor telak 3-0 atas Wolverhampton.

Perkiraan susunan pemain

Liverpool: Alisson, Robertson, Van Dijk, Matip, Alexander-Arnold, Fabinho, Henderson, Wijnaldum, Mane, Salah, Origi

Wolverhampton Wanderers: Patricio, Bennett, Coady, Boly, Doherty, Jonny, Neves, Moutinho, Dendoncker, Jota, Jimenez

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya