SOLOPOS.COM - Gelandang Belgia, Kevin De Bruyne, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Denmark pada laga Grup B Euro 2020 di Parken Stadium, Kopenhagen, Denmark, Jumat (18/6/2021) dini hari WIB. (WOLFGANG RATTAY / POOL / AFP)

Solopos.com, SOLO – Belgia memang sudah memastikan satu tempat di 16 besar Euro 2020. Namun posisi Belgia sebagai juara Grup B belum aman. Oleh sebab itu, Setan Merah-julukan Belgia-bakal sekuat tenaga meraih tiga poin saat bertemu Finlandia pada matchday ketiga, Selasa (22/6/2021) pukul 02.00 WIB, di Krestovsky Stadium, Rusia.

Pertandingan Finlandia vs Belgia akan berjalan dengan tensi panas karena kedua tim punya misi untuk meraih kemenangan. Belgia yang kini berada di posisi puncak klasemen Grup B tentu ingin mengamankan tiga poin.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tambahan tiga poin akan membuat Kevin De Bruyne cs semakin memantapkan posisi mereka di puncak grup. Di sisi lain, Finlandia tentu akan memberikan perlawanan ketat.

Prediksi Ukraina Vs Austria: Seri, Dua-Duanya bakal ke Lolos 16 Besar Euro 2020

Alasannya, kemenangan menjadi harga mati bagi Finlandia jika ingin finis di urutan kedua dan mendapatkan tiket otomatis ke fase 16 besar Euro 2020.

Finlandia punya modal apik ketika berjumpa Belgia. Negara Skandinavia ini punya head to head apik ketika bertanding dengan tim berjuluk Red Devil tersebut.

Buktinya dalam 11 pertemuan, Belgia baru merasakan tiga kali kemenangan saat berjumpa Finlandia. Sisanya empat berakhir imbang serta Finlandia merasakan empat kali kemenangan.

Prediksi Makedonia Utara vs Belanda: Saatnya De Oranje Rotasi Pemain

 

De Bruyne Pulih

Kendati begitu, situasi di lapangan nanti bisa berubah karena Belgia kini memiliki skuat pemain yang lebih bagus daripada Finlandia. Terlebih, motor serangan Belgia, Kevin De Bruyne, sudah sembuh dari cedera dan berhasil unjuk gigi ketika menghadapi Denmark sebagai pemain pengganti.

De Bruyne yang tampil dari bangku cadangan mampu membawa Belgia comeback atas Denmark. Dalam laga itu, De Bruyne mencatatkan satu asisst serta mencetak satu gol dan membuat Belgia menang 2-1 atas Denmark.

Melihat fakta di atas, besar peluang Belgia akan meraih kemenangan. Mereka bisa meraih hasil sempurna dengan tiga kemenangan di fase grup, sama seperti Italia.

Siaran Langsung Euro 2020 Malam Ini: Belanda Main Pukul 23.00 WIB

Kendati demikian, bukan tak mungkin Finlandia juag bisa membuat kejutan. Finlandia bisa saja menahan imbang atau bahkan mencuri tiga poin guna mengamankan tiket ke 16 besar Euro 2020.

 

Perkiraan Susunan Pemain:

Finlandia (3-5-2): Hradecky; O'Shaughnessy, Arajuuri, Toivio; Uronen, Lod, Sparv, Kamara, Raitala; Pohjanpalo, Pukki. Pelatih: Markku Kanerva.

Belgia (3-4-2-1): Courtois; Alderweireld, Denayer, Vermalen; Meunier. Witsel, Tielemans, Carrasco; De Bruyne, Hazard; Lukaku. Pelatih: Roberto Martinez.

 

5 Pertemuan Terakhir Finlandia vs Belgia:

2/6/2016 Belgia 1-1 Finlandia (Uji Coba)

10/2/2011 Belgia 1-1 Finlandia (Uji Coba)

11/8/2010 Finlandia 1-0 Belgia (Uji Coba)

14/10/2007 Belgia 0-0 Finlandia (Kualifikasi Euro)

7/6/2007 Finlandia 2-0 Belgia (Kualifikasi Euro)

Jadwal Euro 2020 Malam Ini: Ada 4 Pertandingan, Belanda dan Belgia Main



 

5 Pertandingan Terakhir Finlandia:

16/6/2021 Finlandia 0-1 Rusia (Euro 2020)

12/6/2021 Denmark 0-1 Finlandia (Euro 2020)

4/6/2021 Finlandia 0-1 Estonia (Uji Coba)

29/5/2021 Swedia 2-0 Finlandia (Uji Coba)

1/4/2021 Swiss 3-2 Finlandia (Uji Coba)

 

5 Pertandingan Terakhir Belgia:

17/6/2021 Denmark 1-2 Belgia (Euro 2020)

13/6/2021 Belgia 3-0 Rusia (Euro 2020)

7/6/2021 Belgia 1-0 Kroasia (Uji Coba)

4/6/2021 Belgia 1-1 Yunani (Uji Coba)

31/3/2021 Belgia 8-0 Belarusia (Kualifikasi Piala Dunia)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya