SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, LONDON—Chelsea mengusung euforia kemenangan atas Manchester City ketika menjamu Newcastle United di Stamford Bridge, London, Sabtu (8/2) malam WIB.

Pujian mengalir deras kepada skuat besutan Jose Mourinho ketika berhasil membekuk City dengan skor 1-0, Selasa (4/1) dini hari WIB. Tim berjuluk The Blues sukses menodai rekor 100 persen City di Stadion Etihad musim ini.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kegemilangan di laga Money Derby melawan City membuktikan Mourinho bukan sekadar manajer bermulut besar. Kemenangan penting itu ikut menggiring sejumlah pemerhati Liga Premier menjagokan klub asal London Barat sebagai favorit di pacuan gelar juara Liga Premier musim ini. Tapi John Terry dkk. paham betul persaingan sengit dengan Arsenal dan City di papan atas Liga Premier belum berakhir.

“Kami harus menjaga kerja keras ini dan berusaha menapakkan kaki di bumi. Itu hanya satu laga dan tiga poin [kemenangan atas City]. Anda harus melakukan peningkatan setiap harinya jika ingin memenangi gelar,” tutur pemain serbabisa Chelsea, David Luiz, dilansir mtnfootball.com, Jumat (7/2).

Newcastle menjadi korban bidikan Chelsea berikutnya. Sudah menjadi rahasia umum The Blues mengantongi rekor kandang yang oke di Liga Premier. Frank Lampard dkk. tak terkalahkan dalam 21 laga teranyar mereka di Stamford Bridge. Catatan itu masih ditambah dengan rekor pribadi Mourinho yang tak terkalahkan dalam 88 laga (tanpa adu penalti) di stadion berkapasitas sekitar 44.000 penonton itu.

Namun Chelsea tetap harus berhati-hati. Sebab di laga kandang termutakhir, mereka dibuat frustrasi ketika ditahan imbang West Ham United tanpa gol. Kehilangan dua poin berharga ketika menjamu The Hammers, julukan West Ham, tidak boleh terulang di akhir pekan ini.

“Kami sekarang berada di ujung positif setelah kemenangan penting [di Etihad], kami bicara setelah itu dan tidak ingin kehilangan dua poin lagi di kandang sendiri,” urai bek tangguh Chelsea, Gary Cahill, dilansir Soccerway.

Aroma revans pun bakal merebak di Stamford Bridge ketika menjamu The Magpies, julukan Newcastle. Di pertemuan perdana Liga Premier musim ini, Chelsea dipermalukan tim besutan Alan Pardew 0-2 di St. James Park, November silam.

Namun The Magpies sepertinya akan sulit mengulang kesuksesan itu. Pasalnya, kali ini Pardew tidak bisa membawa sejumlah pemain kuncinya ketika melumpuhkan Chelsea di St. James Park.

Top scorer sementara Newcastle, Loic Remy, bakal absen di markas Chelsea karena suspensi. Satu pembobol gawang Petr Cech di St. James Park lainnya, Yoan Gouffran, dihantui cedera otot. Pekerjaan mereka akan bertambah berat karena Pardew tak lagi bisa menurunkan Yohan Cabaye yang dijual ke Paris Saint Germain, Januari ini. Padahal, sekitar 56 persen gol Newcastle di musim ini lahir dari Cabaye.

Newcastle juga menelan pil pahit di laga terakhirnya, dengan dibantai Sunderland tiga gol tanpa balas di hadapan pendukung mereka sendiri. Maka untuk bisa mencuri poin di Stamford Bridge, syarat pertama Hatem Ben Arfa dkk. wajib melupakan hasil buruk di Tyne Wear Derby tersebut.

“Ini akan sangat berat tapi saya pikir kami akan mendapatkan kesempatan. Chelsea tim yang bagus, namun kami akan mencurahkan yang terbaik dari kami,” urai gelandang The Magpies, Cheick Tiote, yang diragukan tampil karena cedera.

Prakiraan Formasi
Chelsea (4-2-3-1) Pelatih Jose Mourinho
Cech
Azpilicueta, Terry, Cahill, Ivanovic
Ramires, Matic
Willian, Oscar, Hazard
Eto’o
Cadangan: David Luiz, Obi Mikel, Ba, Cole, Lampard, Salah, Schwarzer

Newcastle United (4-2-3-1) Pelatih Alan Pardew
Krul
Santon, Taylor, Williamson, Debuchy
Anita, Haidara
Ameobi, Sissoko, Arfa
Jong
Cadangan: Dummett, Marveaux, Yanga-Mbiwa, Tiote, Elliot, Armstrong, Gouffran

Tiga Pertemuan Terakhir
02/11/2013 Liga Premier Newcastle United 2 – 0 Chelsea
02/02/2013 Liga Premier Newcastle United 3 – 2 Chelsea
25/08/2012 Liga Premier Chelsea 2 – 0 Newcastle United

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya