SOLOPOS.COM - Timnas Inggris (Reuters-Carl Recine)

Solopos.com, SOFIA — Kekalahan Inggris dari Republik Ceko di Praha beberapa hari lalu membuat Gareth Southgate lumayan syok. Bagaimana tidak, hasil tersebut menodai catatan Inggris yang tak pernah kalah dalam kualifikasi Piala Eropa sejak 2009.

Kegagalan meraup tiga poin membuat langkah Harry Maguire dkk. lolos ke putaran final Piala Eropa 2020 kembali terjal. Tiga Singa sempat mengawali kualifikasi di Grup A dengan meyakinkan yakni memenangi empat pertandingan pertamanya.

Promosi Antara Tragedi Kanjuruhan dan Hillsborough: Indonesia Susah Belajar

Artinya, mereka hanya butuh tiga poin lagi untuk melaju ke putaran berikutnya. Syarat itu seharusnya terpenuhi andai Inggris mampu membekuk Republik Ceko dalam pekan kelima Kualifikasi Euro 2020. Namun Inggris justru tumbang 1-2 meski sempat unggul lebih dulu.

Ekspedisi Mudik 2024

Respons Inggris terhadap kekalahan menyakitkan itu patut ditunggu ketika mereka giliran melawat ke markas Bulgaria di Stadion Vasil Levski, Selasa (15/10/2019) dini hari WIB. Southgate berharap para anak asuhnya belajar dari duel di Praha agar tak kembali kehilangan tiga angka.

“Kami mengakui kalau kami kurang bagus. Namun kami harus terus melangkah maju. Sepak bola adalah mengenai respon setelah menelan hasil buruk,” ucap Southgate seperti dilansir Skysport.

Lini pertahanan menjadi sektor yang paling disorot ketika Inggris takluk dari Lukas Masopust dkk. Sejumlah bek diketahui membuat kesalahan elementer sehingga menyebabkan dua gol Republik Cheska. Southgate sendiri mengisyaratkan akan mengubah konsep bertahan alih-alih hanya mengganti pemain yang bermasalah.

Dia mengatakan tak menutup kemungkinan Inggris bakal kembali dengan formasi tiga bek seperti saat Piala Dunia 2018 di Rusia. Namun keseimbangan lini pertahanan Inggris dipertanyakan apabila bermain dengan tiga bek sejajar. Sebab John Stones yang menjadi tandem sehati Maguire dan Kyle Walker masih dibelit cedera.

Adapun Walker tidak dipanggil karena Southgate lebih memilih Michael Keane dan Kieran Trippier. “Hal itu [formasi tiga bek] sedang kami pertimbangkan. Saya pikir para pemain bisa memahami konsep taktik sangat cepat, mereka adalah pemain papan atas,” kata Southgate.

Bulgaria sendiri merupakan lawan empuk bagi Tiga Singa. Sepanjang sejarah pertemuan kedua tim, Bulgaria belum pernah mengalahkan Inggris (tiga seri, sembilan kalah). Bulgaria bahkan selalu keok dalam tiga pertemuan terakhir, termasuk ketika dicukur Inggris 0-4 di putaran pertama kualifikasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya