SOLOPOS.COM - Pelatih Bayern Munich, Jupp Heynckes, diangkat para pemainnya setelah memastikan gelar Bundesliga dengan mengalahkan Eintracht Frankfurt di Frankfurt, Sabtu (6/4/2013). dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

Pelatih Bayern Munich, Jupp Heynckes, diangkat para pemainnya setelah memastikan gelar Bundesliga dengan mengalahkan Eintracht Frankfurt di Frankfurt, Sabtu (6/4/2013). dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

MUNICH – Pelatih Bayern Munich, Jupp Heynckes, memperkirakan Barcelona tetap tak bisa melepaskan ketergantungannya terhadap  Lionel Messi. Karenanya, ia memprediksi Barcelona tetap akan memainkan Messi sebagai starter saat menghadapi Bayern pada semifinal leg pertama Liga Champions di Allianz Arena, Rabu (24/4/2013) dini hari WIB.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Pelatihan Messi berjalan normal. Saya rasa dia akan dimainkan sejak awal,” ujar Heynckes.

Ekspedisi Mudik 2024

Kepastian Messi akan diturunkan dalam bentrok kontra Bayern hingga saat ini memang masih menjadi tanda tanya. Messi memang sudah dinyatakan pulih dari cedera paha yang dideritanya sejak tiga pekan lalu. Kendati demikian, untuk bermain pemain terbaik dunia empat kali beruntun ini, masih harus menunggu izin dari tim medis.

Kendati Barca akan diperkuat pemain bintangnya, Messi, namun Heynckes mengaku tak gentar. Baginya dengan atau tanpa Messi, Barca merupakan tim yang berbahaya.

“Barca bermain dalam level yang sangat tinggi. Itu lebih dari sekedar Messi, itu adalah tim yang hebat.”
Dalam kesempatan itu, Heynckes juga menampik rumor yang mengatakan adanya keretakan dengan eks pelatih Barcelona yang akan menjadi penggantinya di Bayern musim depan, Pep Guardiola. “Saya mengagumi Guardiola. Persahabatan hebat kami tak berubah sejak undian [semifinal].”

Beberapa hari belakangan, Heynckes memang cukup berang setiap kali ditanya apakah dia akan menghubungi Guardiola untuk melakukan persiapan sebelum menghadapi Barca. Baginya, pertanyaan itu seakan menjadi pernyataan yang meragukan kredibilitasnya sebagai pelatih.

Namun, Heynckes membantah jika permasalahan itu membuat hubungannya dengan Guardiola mulai retak.

“Saya mengenal Guardiola seperti saya mengenal timku sendiri,” ujar Heynckes.

“Banyak yang menulis di media Jerman terkait apakah saya dan Pep berbicara atau tidak. Pertama-tama, saya pikir hal itu akan membuat hubungan antara Pep dan Barcelona [mantan klubnya] menjadi tidak hormat. Tapi selain itu, saya tidak perlu informasi apa pun. Saya tahu Barcelona cukup baik,” bebernya.
Pep.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya