Umum
Jumat, 20 Juni 2014 - 19:00 WIB

PRABOWO VS JOKOWI : Sementara, Presenter Metro TV dan TV One Ini Kompak Saat Dialog Capres

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dua presenter, Alvito Deannova dari TV One dan Aviani Malik dari Metro TV bersama membawakan dialog capres-cawapres dengan pengurus Kadin di Jakarta, Jumat (20/6/2014). (JIBI/Solopos/Adib Muttaqin Asfar/Courtesy Metro TV)

Solopos.com, JAKARTA — Dua capres-cawapres, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa (Prabowo-Hatta) dan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK), menghadiri dialog dengan Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) di Jakarta, Jumat (20/6/2014) malam. Yang menarik, acara yang diselenggarakan di luar KPU ini melibatkan dua presenter stasiun televisi berita nasional, Alvito Deannova dan Aviani Malik.

Keduanya dikenal berasal dari dua stasiun televisi yang berada di dua kubu capres yang berbeda. Alvito Deannova merupakan presenter TV One dan Aviani Malik merupakan presenter Metro TV.

Advertisement

“Saya berasal dari TV One, dan Aviani dari Metro TV. Jadi siapa bilang kami berbeda, kami bersama untuk Indonesia,” kata Alvito. Ucapan itu ditimpali Aviani, “Ini unik”.

Keduanya memandu dialog capres-cawapres ini bersama-sama. Di depan para pengurus Kadin, mereka bersama menyambut Prabowo-Hatta yang naik panggung lebih dulu. Hingga berita ini diturunkan, belum terlihat pasangan Jokowi-JK di panggung.

Sebagai catatan, Kadin pernah dipimpin oleh Aburizal Bakrie selama dua periode, yaitu mulai 1994 hingga 2004. Aburizal Bakrie pun menjadi salah satu tokoh yang sangat dikenal di Kadin. Saat ini, Aburizal Bakrie memimpin Partai Golkar mendukung Prabowo-Hatta.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif