SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, JAKARTA – Ledia Hanifa juru bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi,mengatakan Prabowo dan Sandiaga sepakat tidak mengungkit persoalan masa lalu dalam debat publik perdana calon presiden-calon wakil presiden pada Kamis (17/1/2019).

“Kami sepakat tidak akan berbicara hal-hal masa lalu yang diungkit-ungkit kembali,” kata Ledia di Media Center Prabowo-Sandi, Jakarta, Rabu (16/1/2019) malam.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dia mengatakan pihaknya sepakat berbicara terkait apa yang akan dilakukan ke depan untuk perbaikan bangsa Indonesia.

Ledia yang merupakan politisi PKS itu mengatakan BPN Prabowo-Sandi sudah berbicara dengan TKN Jokowi-Ma’ruf agar persoalan masa lalu tidak dibahas, dan keduanya menyepakatinya.

“Kami sepakat untuk tidak saling mengangkat persoalan yang sebenarnya sudah disepakati pembahasannya ke depan,” ujarnya.

Dia mengatakan sebenarnya Prabowo-Sandi bisa saja membicarakan terkait apa saja yang sudah dilakukan Jokowi selama ini dan pihaknya telah memiliki catatan kritis terkait hal tersebut.

Ledia mencontohkan internal BPN Prabowo-Sandi sudah membahas bagaimana langkah pemerintah dalam penanganan korban terorisme namun telah disepakati terkait hal-hal masa lalu tidak perlu diungkit-ungkit.

“Kami sepakat berbicara ke depan akan melakukan apa saja,” katanya.

Selain itu dia mengatakan Prabowo-Sandi telah berdiskusi dengan terperinci terkait persiapan debat capres bersama tim hukum dan juru debat BPN Prabowo-Sandi.

Dia juga mengatakan ada laporan dari tim teknis BPN Prabowo-Sandi terkait banyak hal dan sudah dibicarakan serta dipersiapkan untuk debat perdana tersebut.

“Jadi alhamdulillah kami sudah mempersiapkan sejak lama, bahan-bahan sudah mulai dengan masukan dari beberapa hari yang lalu kepada Prabowo-Sandi sehingga kami juga sudah melakukan persiapan teknis,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya