SOLOPOS.COM - Para petugas (kiri) melayani masyarakat yang meminta konversi nilai piagam prestasi jenjang SD di kantor Disdikpora Solo, Jumat (19/6/2015). (Eni Widiastuti/JIBI/Solopos)

PPDB 2015 dilangsungkan bulan Juni ini.

Solopos.com, SOLO – Kantor Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kota Solo kembali diserbu siswa yang ingin memproses konversi nilai. Hari ini, Jumat (19/6/2015)), sekitar 470 siswa meminta konversi nilai piagam prestasi jenjang SD.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Pantauan , para siswa kebanyakan datang beserta orang tuanya. Karena tempat di lantai II kantor Disdikpora Solo tak terlalu lebar, antrean pun tak terelakkan. Puluhan orang rela berdiri atau duduk lesehan di lantai ketika menunggu giliran. 

Ketua Bidang Konversi Piagam Prestasi Panitia Penerimaan peserta Didik baru (PPDB) 2015 Kota Solo, Kelik Isnawan mengungkapkan Jumat merupakan hari pertama pelayanan konversi nilai piagam penghargaan jenjang SD.

Ada 15 orang petugas yang dikerahkan Disdikpora untuk melayani konversi nilai SD. Disdikpora memberi waktu kepada masyarakat untuk mengurus konversi nilai jenjang SD hingga Selasa (23/6/2015). 

“Tahun lalu keseluruhan ada sekitar 700 siswa SD yang minta konversi nilai,” jelasnya saat ditemui wartawan di ruang kerjanya, Jumat.

Siswa SDN Loji Wetan Solo, Amanda Aprilia, meminta konversi nilai untuk piagam penghargaan sebagai peraih juara III lomba voli tingkat Kota Solo. “Harapannya bisa menambah nilai sehingga bisa diterima di SMPN 26 Solo,” ujarnya.

Untuk diketahui, konversi nilai itu akan digunakan untuk mendaftar ke jenjang SMP. Pendaftaran online jenjang SMP di Kota Solo dilaksanakan 22-24 Juni 2015.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya