SOLOPOS.COM - Ilustrasi PPDB Online (JIBI/SOLOPOS/Dok)

Harianjogja.com, SLEMAN-Orang tua calon peserta didik di Sleman masih asing dengan pemanfaatan jaringan internet pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Tak hanya di jenjang SMA, ketidakpahaman terkait sistem Real Time Online (RTO) juga terjadi pada PPDB SMP yang dimulai Kamis (3/7/2014).

Samijo, warga Selomartani, Kalasan, mengaku tidak familiar dengan layanan internet. Setelah mendaftarkan anaknya ke SMP Negeri 3 Kalasan, dia menyerahkan masalah pemantauan nilai kepada tetangganya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Saya nggak bisa internet. Saya nitip ke tetangga yang kerja di TU (Tata Usaha) di sini,” ungkap Samijo, ditemui di halaman SMP Negeri 3 Kalasan, Jumat (4/7/2014).

Ekspedisi Mudik 2024

Meski tak paham dengan sistem RTO, dia merasa terbantu dengan pendampingan yang dilakukan oleh pihak sekolah. Lain lagi dengan Purwanto, warga Maguwoharjo, Depok, Sleman. Dia mengaku tidak tahu kalau dia bisa melihat sebaran nilai sementara melalui situs ww.sleman.siap-ppdb.com maupun di berbagai media cetak yang menanyangkan hasil sementara PPDB dengan RTO. Akibatnya, dia bahkan sudah datang ke 3 SMP untuk melihat dimana kira-kira anaknya bisa diterima.

Terkait hal tersebut, Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Sleman meminta masyarakat proaktif mencari informasi tentang PPDB dengan sistem RTO. Jika tidak bisa atau biasa menggunakan internet, yang bersangkutan bisa meminta bantuan kepada berbagai pihak.

“Kalau dia tidak bisa, kan ada tetangga dekat rumah, saudara atau yang lainnya. Jika tidak memiliki internet di rumah bisa memanfaatkan warnet [warung internet] atau menggunakan handphone,” ujar Kepala Dikpora Sleman, Arif Haryono.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya