SOLOPOS.COM - Vokalis Powerslaves, Heydi Ibrahim (kanan) dan Anwar Fatahillah (bas) saat beraksi saat menggelar konser di Jogja, beberapa waktu lalu.

Vokalis Powerslaves, Heydi Ibrahim (kanan) dan Anwar Fatahillah (bas) saat konser di Jogja, beberapa waktu lalu.

JOGJA— Powerslaves, band rock asal Semarang, Jawa Tengah diam-diam memiliki rasa nasionalisme yang tinggi. Pasalnya, band yang baru saja merayakan usianya ke-22 ini tengah sibuk mempersiapkan mini album bertajuk Empat Pilar Bangsa.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Album yang rencananya akan dirilis Juni ini bahkan didukung penuh oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR). “Ini merupakan waktu yang tepat agar untuk berkarya menyuarakan nilai nilai nasional. Apalagi banyak permasalahan sosial yang sedang dihadapi bangsa indonesia,” kata Anwar Fatahillah, Basis Powerslaves kepada Harian Jogja, Kamis (25/4).

Album yang berisikan empat lagu ini mengusung pesan untuk mengenalkan empat pilar yang terdiri dari Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI.

Menurut Heydie Ibrahim, vokalis Powerslaves, lagu bertemakan soal nasionalisme sebenarnya sudah lama diperkenalkan Powerslaves. Hanya, lagu yang dimainkan itu tidak secara ekslipisit pesan nasionalisme. “Contohnya saja lagu adik manis, orang mungkin tahunya cuman hubungan antara kakak dengan adik saja.

Padahal lagu ini secara tidak langsung mengusung pesan soal negara,” ucapnya.

Album Empat Pilar kebangsaan, kata terdiri dari beberapa lagu yang bernapaskan semangat nasionalisme seperti I Love U, Merah Putih, Indonesia, Slavers Indonesia dan Empat Pilar kebangsaan. Album ini, kata Heydie merupakan bukti cinta Powerslaves terhadap negara Indonesia.

Menurutnya, tanah air begitu berjasa besar dalam memberikan penghidupan kepada rakyatnya. “Kita makan, buang air besar   disini, cari rejeki disini  [Indonesia] seharusnya kita malu. Jangan cuman kritik pemerintah saja, saya tahu menjadi pemimpin juga tidak mudah], Tukas Heydie Ibrahim. (Kurniyanto)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya