SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Mesir [SPFM], Pemerintah Mesir mulai Sabtu mendatang akan membuka pos perbatasan Rafah secara permanen. Hal ini berarti rakyat Palestina di Jalur Gaza dapat bebas ke Mesir tanpa harus terhalang oleh blokade keamanan. Menurut kantor berita Associated Press, keputusan itu diumumkan Kantor Berita Pemerintah Mesir, MENA, Rabu (25/5).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

MENA melansir, akses warga Palestina untuk bisa melintas ke Mesir tersebut dapat dilakukan setiap hari dari pukul 9 hingga 21 waktu setempat, kecuali hari Jumat dan hari libur. Dengan demikian, Mesir mencabut penutupan pos perbatasan Rafah yang telah berlaku selama empat tahun tersebut.

Seperti diberitakan, di bawah rezim Hosni Mubarak, Mesir menutup pos Rafah sejak 2007. Penutupan itu diberlakukan untuk mencegah lalu-lalangnya kelompok pejuang Palestina, Hamas, dari Jalur Gaza ke Mesir. Hamas merupakan musuh bebuyutan Israel yang menjalin hubungan baik dengan Mesir di bawah rezim Mubarak. [viva/dev]

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya