SOLOPOS.COM - Hindari Waktu Kunjungan Siang Hari (JIBI/Harian Jogja/Desi Suryanto)

Porda DIY 2015 untuk hari pertama cabor sepak bola putra, Bantul unggul.

Harianjogja.com, KULONPROGO — Hasil berbeda diraih dua tim sepak bola putra Bantul dan Sleman pada hari pertama pelaksanaan Pekan Olahraga Daerah (Porda) XIII DIY di Stadion Cangkring, Wates, Kulonprogo, Rabu (14/10/2015) sore.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tim Bantul meraih kemenangan 1-0 atas tuan rumah Kulonprogo. Sedangkan Sleman ditahan tanpa gol oleh Gunungkidul. Gol semata wayang Bantul dicetak oleh Mas’ud Yassin di menit ke-66. Pelatih Gunungkidul Warto mengaku puas dengan hasil di laga kali ini. Strategi untuk memaksimalkan serangan balik mampu diterjemahkan maksimal oleh para pemain Gunungkidul.

“Secara kualitas kami memang kalah jauh dibandingkan Sleman. Secara individu mereka lebih baik dari kami. Saya puas dengan hasil ini,” ujar Warto seusai pertandingan.

Menurut Warto, hasil satu poin di laga perdana kali ini menjadi modal baik bagi skuat asuhannya menatap laga berikutnya. Hal ini dikarenakan pada laga kedua, yakni Jumat (16/10/2015) sore Gunungkidul bakal berhadapan dengan Kulonprogo.

“Lawan Kulonprogo kami optimistis meraih poin penuh,” ujranya.

Sementara Pelatih Sleman, M Eksan mengaku kecewa dengan hasil pada laga kali ini. Seharusnya Sleman mampu meraih tiga poin dari laga melawan Gunungkidul.

“Kami kurang beruntung. Peluang banyak, akan tetapi tidak mampu mencetak gol,” ucap mantan pemain PSIM dan PSS Sleman ini.

Meski demikian, Eksan mengaku optimistis di laga kedua yakni melawan Bantul, Minggu (18/10/2015) mendatang, Sleman akan meraih hasil maksimal.

“Kami sudah tahu kekuatan mereka. Yakin menang,” ungkap Eksan.

Sementara hari ini akan bertanding tim sepak bola putri Kulonprogo melawan Gunungkidul dan Kota melawan Bantul.

Sesuai hasil pertemuan teknik di Gedung KONI DIY, Senin (12/10) siang, pertandingan babak penyisihan menggunakan sistem setengah kompetisi yang kemudian diakhiri dengan grandfinal, menampilkan dua tim terbaik.
Setiap hari digelar dua partai pertandingan, baik untuk tim putra maupun putri, mulai pukul 14.00 WIB dan 15.30 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya