SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Porda DIY 2015 angkat besi dijuarai Sleman.

Harianjogja.com, KULONPROGO — Kontingen Sleman berhasil mendominasi perolehan medali emas angkat besi pada Porda XIII DIY 2015 di King’s Hotel, Wates, Jumat (23/10/2015). Dari total tujuh emas yang dipertandingkan, Sleman berhasil menyabet lima emas, dua perak dan satu perunggu.

Promosi Mudik: Traveling Massal sejak Era Majapahit, Ekonomi & Polusi Meningkat Tajam

Sedangkan Bantul berada di posisi kedua dengan dua emas, empat perak dan tiga perunggu. Sementara Gunungkidul mendapatkan satu perak, satu perunggu, Kulonprogo dengan satu perunggu dan Kota tanpa satu pun medali.

Ekspedisi Mudik 2024

Adapun emas yang diraih oleh Sleman didapatkan dari Azzahra Amedianta (-48Kg putri), Salma Ayu B (53 Kg putri), Erna Novianti (69 Kg putri), Nova A (56 Kg putra) dan David Adhi S (69 Kg putra). Sedangkan dua emas Bantul diraih oleh Septi Wulandari (58 Kg putri) dan Lilis A (75 Kg putri).  Sementara hari ini masih akan diperlombakan delapan nomor angkat berat, dan tiga nomor binaraga di tempat yang sama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya