SOLOPOS.COM - Freedom 251 (Gsmarena)

Ponsel murah Freedom 251 bikinan India diselidiki polisi karena dijual Rp53.520.

Solopos.com, NEW DELHI — Masih ingat dengan Ringing Bells? Perusahaan asal India itu beberapa bulan lalu membikin ponsel murah Fredoom 251 yang dijual Rp53.520. Tapi harganya yang sangat murah itu ternyata diragukan kepolisian.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sebagaimana dikutip dari Phonearena, Selasa (29/3/2016), keraguan yang dimaksud bukan berarti konsumen yang membelinya akan dipaksa membayar biaya tambahan. Ringing Bells tetap benar-benar menjual ponsel murah Freedom 251 Rp53.520.

Tuntutan penyelidikan datang dari pemimpin partai Bharatiya Janata, Kirit Somaiya, yang menganggap Ringing Bells telah melanggar aturan bisnis yang berlaku di India.

Sayang tak dijelaskan pelanggaran yang dimaksud, namun Somaiya mengatakan Ringing Bells telah bertindak curang dengan menjual ponsel murah senilai Rp50.520.  Dalam sebuah kesempatan, Menteri Telekomunikasi India, Ravi Shankar Prasad, juga pernah mengatakan biaya modal Freedom 251 seharusnya berkisar US$40 atau setara Rp534.700.

Menanggapi tuntutan tersebut, saat ini pihak kepolisian India pun kabarnya tengah melakukan penyelidikan. ponsel Freedom 251 sejatinya bukanlah benar-benar garapan perusahaan India.

Dari review-review yang telah dilakukan terhadap ponsel murah Freedom 251 sebenarnya adalah bikinan perusahaan Tiongkok atas pesanan perusahaan India bernama Adcom. Ponsel ini juga telah dipasarkan dengan sebutan Adcom Ikon 4 yang dijual US$60 atau Rp802.050.

Lantas bagaimana bisa Ringing Bells menjualnya hanya Rp53.520?. Mungkin itulah yang jadi fokus penyelidikan polisi India. Sementara analis mengatakan serangan terhadap Ringing Bells dilakukan lantaran perusahaan ini dianggap mengancam kelangsungan bisnis telekomunikasi di India.

Apalagi Ringing Bells merupakan perusahaan yang belum punya rekam jejak apapun alias perusahaan baru. Meski didera kasus yang cukup menghebohkan publik India ini, nyatanya hal tersebut tak menggangu performa ponsel murah Freedom 251 yang saat ini dalam masa pemesanan.

Ponsel yang sulit ditandingi murahnya ini tetap laris manis diburu konsumen negeri artis-artis Bollywood itu. Selain itu seperti dikutip dari Gsmarena, Selasa, Dering Bells saat ini masih mengimpor suku cadang dari luar negeri dan merakitnya di India, tapi berencana membuat ponselnya secara domestik dalam setahun. Spesifikasi ponsel murah itu termasuk tinggi di kelasnya.

Ponsel murah Fredoom 251 dibekali prosesor  quad-core 1,3 GHz quad-core processor,layar 4 inci HD IPS display dengan RAM 1 GB RAM, memori internal 8 GB yang bisa diperluas menggunakan microSD hingga 32 GB.

Di sektor kamera Freedom 251 diperkuat kamera belakang  3,2 MP dan kamera belakang beresolusi 0,3 MP. Ponsel murah India itu berjalan dengan sistem operasi Android 5.1 Lollipop dengan baterai berdaya 1.450 mAh.

Ringing Bells membekali ponsel murah Fredoom 251 dengan koneksi Internet 3G, Wifi 802.11 b/g/n, Bluetooth dan GPS. Ponsel Fredoom 251 tersedia dalam warna hitam dan putih. India merupakan pasar ponsel terbesar kedua di dunia dengan penggunanya mencapai lebih dari 1 miliar. Dengan adanya Fredoom 251, pasar ponsel India akan semakin kuat.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya